Liputan6.com, Jakarta Anda mungkin tak akan heran bila mendengar seseorang berprofesi sebagai pegawai bank, guru, atlet, pengacara, atau pekerjaan-pekerjaan umum lainnya. Namun ada banyak pula orang yang mencari nafkah dengan pekerjaan aneh dan unik.
Melansir halaman Reader’s Digest pada Kamis (8/3/18), berikut ini adalah 7 pekerjaan aneh yang ada di berbagai negara.
Baca Juga
Babysitter burung unta
Advertisement
Menjadi babysitter anak manusia tentu bukan hal aneh, namun bagaimana dengan pekerjaan mengasuh anak burung unta? Di Afrika Selatan, peternakan burung unta memang mempekerjakan orang-orang untuk menjadi babysitter burung unta. Jenis unggas raksasa ini memang terkenal agresif dan memiliki wilayah-wilayah kekuasaan sehingga bayi-bayi burung unta yang belum mampu melindungi dirinya sendiri perlu dijaga oleh pengasuh.
Pembentuk suasana berkabung
Seseorang secara alami akan merasa sedih bila orang yang dekat dengannya meninggal dunia. Para pelayat yang mendatangi rumah duka atau mengikuti prosesi penguburan pun bisa turut merasakan kesedihan. Namun di Inggris dan beberapa negara Asia terdapat pekerjaan untuk memperkuat suasana berkabung. Orang-orang ini dibayar untuk menampilkan kesedihan agar suasana berkabung menjadi lebih intens.
Â
Nelayan sepeda
Umumnya orang tahu bahwa nelayan bekerja untuk menjaring ikan. Di Belanda ada pekerjaan nelayan yang tidak menjaring ikan melainkan sepeda. Penduduk negri kincir angin itu memang dikenal gemar memakai sepeda. Karena berbagai faktor, banyak sepeda yang jatuh ke kanal-kanal. Hal ini sangat sering terjadi sehingga mendorong terciptanya lapangan pekerjaan sebagai nelayan sepeda.
Ravenmaster
Nama pekerjaan ini terdengar seperti sebuah job di film penyihir. Pada kenyataannya, pekerjaan tersebut memang sedikit berbau mistis. Beberapa pekerja kebersihan di Tower of London juga bertugas untuk merawat burung-burung raven yang berkeliaran bebas di sana. Dipercaya bahwa burung-burung raven memberikan perlindungan pada Ratu dan Raja.
Pendorong orang di kereta
Jika Anda pengguna kereta jalur Bogor-Jakarta, Anda tentu familiar dengan kondisi gerbong penuh sesak pada jam pulang-pergi kantor. Hal serupa juga ternyata terjadi di Jepang. Bahkan negara itu punya lowongan untuk petugas pendorong orang di pintu kereta agar gerbong terisi secara maksimal. Pekerjaan itu bernama Oshiya.
Â
Advertisement
Dabbawalla
Dabbawalla pada esensinya adalah pekerja delivery makanan. Yang membedakan mereka dengan pekerja delivery makanan lainnya adalah makanan yang mereka bawa adalah hasil masakan dari ibu atau istri dari pemesan. Dengan kata lain, Dabbawalla akan mengantaran bekal yang ibu Anda buat ke kantor.
Detektif tempat sampah
Di Jerman, sebagian orang dipekerjakan untuk menjadi detektif tempat sampah. Tugas utama mereka adalah menyelidiki tempat-tempat sampah yang ada di rumah-rumah untuk melihat apakah pemilik rumah membuang sampah ke tempat sampah yang tepat. Hal ini ditujukan agar proses daur ulang sampah bisa berjalan efektif.
Bio In God Bless