Resor Kaum Nudis di Prancis Jadi Pusat Wabah Corona

Kota di Prancis ini sangat digemari kaum nudis. Jadi, tak heran kalau selalu ramai pengunjung.

oleh Henry diperbarui 26 Agu 2020, 14:02 WIB
Diterbitkan 26 Agu 2020, 14:02 WIB
Ilustrasi liburan ke pantai
Ilustrasi liburan ke panta kaum nudisi (Dok.Unsplash)

Liputan6.com, Jakarta -  Resor kaum nudis terbesar di dunia kini menjadi di pusat wabah corona Covid-19. Resor tersebut mengkonfirmasi 150 orang dinyatakan positif corona. Mereka terinfeksi Covid-19 setelah tinggal atau mengunjungi pantai telanjang di Prancis Selatan tersebut.

Dilansir dari CNN, Selasa, 25 Agustus 2020, otoritas kesehatan setempat mengatakan 95 orang yang tinggal di Cap d'Agde Naturist Village, di pantai Mediterania wilayah Occitanie Prancis, dikonfirmasi terinfeksi Covid-19. Sedangkan, 50 orang lainnya yang pergi ke resor itu juga dinyatakan positif setelah kembali ke rumah.

Setelah adanya peristiwa tersebut, otoritas Kesehatan Wilayah Occitanie memeriksa kondisi di Cap d'Agde selama tiga hari. Pemeriksaan pada dua hari pertama dilakukan pada 490 turis. Dari pemeriksaan itu, 95 orang dinyatakan positif corona Covid-19, sedangkan 310 orang lainnya masih dianalisis.

Cap d'Agde yang dikenal sebagai "Kota Telanjang", merupakan resor pantai terbesar di dunia yang mengizinkan pengunjungnya untuk tak berpakaian saat berada di area publik. Bahkan, di sini telanjang menjadi hal yang wajib dilakukan para pengunjung.

Resor ini menyediakan fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari restoran, toko, kantor pos, bank, perahu layar, dan tentunya pantai yang indah. Biasanya lebih dari 40.000 turis yang merupakan kaum nudis datang ke sana saat musim liburan sebelum pandemi virus corona.

Kondisi telanjang ini juga menjadi kewajiban bagi mereka yang tidak menginap di resor tersebut. Mereka dapat menginap di hotel, perkemahan, atau unit sewa di sekitar resor.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tidak Pakai Masker

Resor Kaum Nudis di Prancis Jadi Pusat Wabah Corona
Resor Kaum Nudis di Prancis, Cap d'Agde Naturist Village, Jadi Pusat Wabah Corona. (dok.Instagram @villagenaturistecap/https://www.instagram.com/p/B-N8QpIHpmx/Henry)

Selama pandemi, tradisi yang dilakukan kaum nudis dikhawatirkan dapat membuat mereka mudah terpapar virus corona. Pada akhir Maret 2020, polisi di Republik Ceko memperingatkan kaum nudis yang tak mengenakan masker saat liburan di Lazne Bohdanec di timur Praha.

"Sayangnya, banyak masyarakat yang berjemur dalam kelompok besar dan beberapa dari mereka tidak memakai masker," kata pihak kepolisian dalam sebuah pernyataan.

"Warga diperbolehkan untuk tidak berpakaian di lokasi yang ditentukan, tapi tetap harus menutup mulut, dan hanya berkumpul dalam jumlah yang sesuai," sambungnya.

Tak hanya di Prancis, resor kaum nudis juga ada di beberapa negara, seperti di Amerika Serikat (AS), tepatnya di Florida. Dilansir dari laman Washington Post, industri resor nudis di Florida kini sedang kewalahan dihantam pandemi, apalagi pemerintah setempat memberlakukan anjuran pembatasan.

Meski begitu, beberapa resor nudis di Florida di tengah masa pelonggaran pembatasan ini berusaha bangkit lagi dengan menerapkan sejumlah aturan baru. Resor nudis Lake Como, Cypress Cove, Hidden Lake, hingga Bare Buns Cafe, termasuk beberapa di antaranya.

Pengelola membuka kembali resor nudis mereka sejak Mei 2020. Sampai saat ini belum diberitakan ada penghuni maupun pengunjung yang terkena wabah corona Covid-19.

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker
Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya