Liputan6.com, Bogor - Hujan disertai angin kencang menghantam kawasan Bogor Sabtu 25 Oktober petang kemarin. Sejauh ini, tak ada korban jiwa, namun sebanyak 5 orang dilaporkan luka-luka. Ratusan rumah pun rusak.
Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor menetapkan status bencana puting beliung di Kecamatan Ciomas. Selanjutnya Pemda segera memberikan bantuan guna rehab bangunan pasca bencana.
Wakil Bupati Bogor Nurhayanti mengatakan, berdasarkan hasil pendataan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, sekitar 254 rumah di 5 wilayah rusak akibat bencana puting beliung.
"Kami masih tengah mendata jumlah riil bangunan yang rusak akibat bencana puting beliung. Data sementara, ada 254 rumah di 5 wilayah yang rusak," ungkapnya.
Dari jumlah 254 tersebut, sebanyak 154 rumah dalam ketegori rusak ringan, 69 rumah rusak sedang dan 31 rumah rusak berat. Rumah tersebut dihuni oleh 273 keluarga, 524 jiwa di empat desa (Sukamakmur, Ciomas Rahayu, Pegelaran, Laladon) dan satu kelurahan (Padasuka).
"Untuk jumlah korban luka ada dua orang yang masih dalam perawatan dan untuk biaya perawatan ditanggung Pemda," papar Nurhayanti.
Pemerintah Bogor menjanjikan untuk melakukan rehabilitasi untuk bangunan-bangunan rusak akibat bencana tersebut. Sedangkan anggaran yang disediakan dari dana tak terduga APBD Kabupaten.
"Besaran dana rehab sebesar Rp 1 juta hingga Rp 10 juta bagi bangunan yang mengalami rusak berat," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Yos Sudrajat.
Apapun teknis pemberian, terang Yos, bisa berupa bahan meterial atau uang. Dalam kesempatan itu, Pemda juga memberikan bantuan berupa 1 ton beras dan 74 kardus mi instan.
Dari data BPBD Kabupaten Bogor, Kecamatan Ciomas memang daerah rentan terkena bencana puting beliung. Terakhir, terjadi pada tahun 2012 lalu dan sebanyak 670 bangunan tercatat rusak. Sementara dari 40 Kecamatan yang rentan bencana sebanyak 23 Kecamatan, baik tanah retak, banjir, puting beliung dan longsor.
Kantor Lurah Dipindah
Bencana angin puting juga meluluhlantakan Kantor Kelurahan Padasuka, Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor. Guna melakukan pelayanan masyarakat alhasil kantor Kelurahan dipindahkan ke bangunan Posko bencana.
Kepala Kelurahan Padasuka, Nana Hermawan meminta seluruh staf kelurahan untuk melakukan pembersihan. "Saya sudah perintahkan para staf masuk untuk bersih-bersih kantor kelurahan, sekaligus melakukan pendataan dan membuat kantor sementara di posko," katanya saat ditemui di lokasi, Minggu (26/10/2014).
Dia menuturkan, pasca terjadi bencana bangunan kelurahan tidak bisa digunakan karena seluruh atap bangunan rusak. "Dari 8 ruangan, semua atap ruangan rusak," katanya.
Untuk sementara, Nana akan memberikan pelayanan masyarakat menggunakan bangunan yang saat ini menjadi posko di pekarangan kelurahan. Bangunan seluas 2x2 tersebut, tanpa dinding akan disulap menjadi pusat pelayanan Kelurahan Padasuka nantinya.
"Nanti, menggunakan peralatan seadanya dulu. Tidak ada komuter, mungkin pengerjaan manual. Yang penting pelayanan, terutama pelayanan korban bencana," paparnya. Di Kelurahan Padasuka, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, setidaknya ada 125 bangunan dari 99 keluarga rusak.
Ratusan Rumah Rusak, Bogor Tetapkan Status Bencana Puting Beliung
Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor menetapkan status bencana puting beliung di Kecamatan Ciomas.
Diperbarui 26 Okt 2014, 23:29 WIBDiterbitkan 26 Okt 2014, 23:29 WIB
Sejumlah warga memperbaiki rumahnya yang rusak akibat puting beliung di Desa Pagelaran, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, Jabar, Minggu (26/10) (Antara)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil LaLiga: Tanpa Bellingham, Real Madrid Sikat Girona
3 Kiper Terburuk Manchester United Sepanjang Sejarah: Andre Onana Selamat dari Daftar
Menteri Hukum Bantah Intervensi Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto
Inilah Asal-usul Nama Kawasan Sukamiskin
Arti Mimpi Dimarahi Orang: Makna dan Tafsir yang Perlu Diketahui
Viral, Pengendara Motor Tantang Kereta Api di Probolinggo Berakhir Innalillahi
Mimpi Memakai Gelang Emas Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Bulog Banyuwangi Targetkan Serap 53.000 Ton Gabah dari Petani
AHY soal Posisi Bendum Demokrat: Disampaikan di Kongres
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Liverpool 23 Februari 2025, Segera Dimulai
Ruang Gema
Wacana Dana Arab-Islam untuk Rekonstruksi Gaza di Tengah 'Ancaman' Trump