Liputan6.com, Jakarta - Pelaku teror yang menembak mobil di kediaman politisi senior PANÂ Amien Rais pada Kamis dini hari 6 November 2014 lalu diduga menggunakan senjata rakitan. Dugaan ini muncul karena berdasarkan olah kejadian perkara, polisi menemukan selongsong dan alur yang tak sempurna.
"Hasil investigasi, alatnya (senjata) tidak bagus. Jadi diduga menggunakan senjata rakitan," ujar Kabagreskrim Komjen Pol Suhardi Alius di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (7/11/2014).
Namun, kata Suhardi, data ini masih bersifat sementara. Pihaknya akan terus mendalami jenis senjata dan kalibernya yang digunakan untuk meneror kediaman Amien.
Selain itu, kata dia, Polri juga masih mencari sejumlah barang bukti lain, dan mengembangkan keterangan saksi yang ada di lokasi kejadian.
"Memang tidak ada saksi yang melihat kejadian ini. Namun kalau dilihat alur yang tidak sempurna, (penembakan) tidak ditargetkan, dan dilakukan dari jarak kurang lebih sekitar 10 meter," ungkap Suhardi.
Dari hasil penyelidikan, Suhardi mengungkap jumlah pelaku diduga 2 orang yang menggunakan sepeda motor. Penembakan ini, sambung dia, dilakukan dari sudut yang agak tinggi.
"Atau dia (pelaku) naik ke suatu tempat yang lebih tinggi, karena penembakan dilakukan dari luar pagar," tandas Suhardi.
Sebelumnya, mobil yang terparkir di rumah Amien Rais di Perumahan Pandean Sari, Condong Catur, Sleman, Yogyakarta ditembak orang tak dikenal. Menurut satpam yang menjaga rumah Amien, peristiwa tersebut terjadi pada dini hari tadi, sekitar pukul 02.00 WIB.
Beruntung peristiwa itu tak menelan korban. Saat kejadian, mantan Ketua MPR itu diketahui tengah tidur. Peristiwa baru diketahui dari sopir keluarga Amien Rais saat mencuci mobil Toyota Harrier hitam berpelat AB 264 AR itu. (Ein)
Polri: Tembak Mobil Amien Rais, Peneror Naik ke Tempat Tinggi
Mobil yang terparkir di rumah Amien Rais ditembak orang tak dikenal pada Kamis dini hari 6 November 2014.
diperbarui 07 Nov 2014, 12:51 WIBDiterbitkan 07 Nov 2014, 12:51 WIB
Mobil yang terparkir di rumah Amien Rais ditembak orang tak dikenal pada Kamis dini hari 6 November 2014.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gubernur Sulut Olly Dondokambey Serahkan Penghargaan Tenaga Kesehatan Teladan di Puncak Peringatan HKN 2024
Profil Haji Isam, Mantan Tukang Ojek yang Jadi Crazy Rich Kalsel
IMM Ajak Masyarakat dan Semua Pihak Kembali Bersatu Pasca Pilkada 2024
Relawan Pram-Doel Buat Posko Jaga Kotak Suara
Pertamax Tetap dan Pertamax Turbo Naik, Rincian Harga BBM Pertamina 1 Desember 2024
Jajal Motor YZF-R9, Aldi Satya Mahendra Mulai Beradaptasi Hadapi World Supersport 2025
Hina Fasilitas Kampus IIB Darmajaya, Dua Mahasiswi UBL Terancam Sanksi Ini
Sido Muncul Gelar Seminar Kesehatan dan Resmikan Gerai Sehat ke-7 di RS UKRIDA Jakarta
Mesir Desak Solusi Dua Negara untuk Hentikan Konflik Palestina-Israel
Gus Yahya: Musyawarah Luar Biasa NU Itu Mimpi di Siang Bolong
Hasil LaLiga: Krisis Berlanjut, Barcelona Dipermalukan Las Palmas
Penghormatan Terakhir Eks Drummer My Chemical Romance Bob Bryar Sebelum Meninggal Dunia