Liputan6.com, Jakarta - H-1 peringatan 60 tahun Konferensi Asia Afrika (KAA), kawasan Gelora Bung Karno (GBK) terus disterilkan. Sejak hari ini hingga 24 April mendatang, GBK tertutup untuk umum.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (19/4/2015), pasukan pengamanan presiden yang bertanggungjawab atas keamanan ring 1 Jakarta Convention Center (JCC) sudah mulai melakukan simulasi kedatangan tamu VVIP.
Menurut Wapres Jusuf Kalla, persiapan jelang KAA sudah mencapai 98 persen. Sampai Sabtu 18 April kemarin, 28 kepala negara sudah mengkonfirmasi kedatangannya ke Indonesia.
Para pemipin negara akan dijemput mobil Mercy keluaran terbaru yang berstatus pinjaman. Mobil keluaran Mercedes Benz dipilih karena bisa memenuhi kualifikasi termasuk untuk faktor keamanan.
Selama acara berlangsung, arus kendaraan seputar GBK dialihkan. Dari arah Jalan Gatot Subroto dialihkan ke Jalan Sudirman menuju Sisingamaharaja atau Semanggi.
Dari arah Sisingamaharaja diluruskan ke Sudirman. Arus dari arah depan Senayan City diluruskan ke Palmerah. Jelang KAA, hari bebas kendaraan bermotor pada Minggu 19 April ditiadakan. Namun bus Transjakarta tetap beroperasi. (Dan/Ali)
Para Pemimpin Negara di KAA Dijemput Mobil Mercy Keluaran Terbaru
H-1 peringatan 60 tahun Konferensi Asia Afrika, sejumlah tempat kegiatan disterilkan serta dilakukan simulasi untuk mengecek kesiapannya.
diperbarui 19 Apr 2015, 07:44 WIBDiterbitkan 19 Apr 2015, 07:44 WIB
H-1 peringatan 60 tahun Konferensi Asia Afrika, sejumlah tempat kegiatan disterilkan serta dilakukan simulasi untuk mengecek kesiapannya.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Detik-Detik Nelayan Tradisional Indonesia Terhempas ke Laut Diusir Kapal Patroli Singapura
Jasa Marga Catat Peningkatan Arus Lalin di 3 Ruas Tol Regional Nusantara saat Natal 2024
Pizza Paling Berbahaya di Dunia di Guatemala, Dipanggang Langsung di Atas Lava Gunung Berapi
Top 3: 9,55 Juta Ton Pupuk Subsidi Siap Disebar Mulai 1 Januari 2025
Top 3 Islami: Cara Agar Beban Hidup jadi Ringan, 2 Perkara Penghambat Rezeki Kata Buya Yahya
Apple Watch Series 10, Watch SE Gen 2, dan Watch Ultra 2 Sudah Tersedia di Indonesia, Harganya?
41 Tips Menyambut Ramadhan: Lakukan Persiapan Spiritual dan Fisik
Cuaca Hari Ini Jumat 27 Desember 2024: Langit Jakarta Cenderung Berawan
Lakukan 5 Hal Ini Sebelum Tinggalkan Motor di Rumah Selama Liburan
Tips Trading Forex untuk Pemula, Lakukan Beberapa Analisis Ini
3 Resep Sosis Kopong Kriuk yang Viral untuk Temani Santai di Libur Nataru
Jasa Marga: 334.633 Kendaraan Menuju Wilayah Timur Trans Jawa Selama Libur Nataru