Liputan6.com, Jakarta - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti memutasi sejumlah Perwira Tinggi (Pati) Polri yang menduduki dan meninggalkan kursi kepemimpinan di beberapa daerah. Salah satu Pati yang terkena mutasi ialah Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono.
Unggung akan meninggalkan kursi Metro Jaya 1 dan memegang jabatan baru sebagai Asisten Operasi Kapolri. Sebagai gantinya, jabatan Kapolda Metro Jaya akan diemban oleh Irjen Pol Tito Karnavian.
Dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/1242/VI/2015 yang dipublikasikan Jumat (5/6/2015), diterangkan juga bahwa Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Mochamad Iriawan juga terkena mutasi. Ia akan menjabat sebagai Kadiv Hukum Polri.
Sementara itu, Irjen Pol Moechgiyarto akan mendapat kepercayaan duduk di kursi Kapolda Metro Jawa Barat.
Selain itu, Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Brigjen Pol Bambang Hermanu juga dimutasikan sebagai Pati Polri dalam rangka PD Wantannas. Karena itu, posisinya digantikan oleh Brigjen Pol Fakhrizal yang sebelumnya menjabat sebagai Karo Paminal Karow Wabprof Divisi Propam Mabes Polri.
Lalu Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Machfud Arifin juga bergeser sebagai Kadiv Teknologi dan Informasi Polri. Jabatan digantikan oleh Brigjen Pol Agung Budi Maryoto.
Sementara itu Kapolda Lampung Brigjen Pol Heru Winarko juga dimutasi sebagai Pati SSDM Polri dalam rangka penugasan di kantor Kementerian Koordinator Polhukam. Brigjen Edward Syah Pernong yang sebelumnya menjabat Karo Renmin Bareskrim Polri akan mengisi kekosongan kursi Kapolda Lampung. (Ali/Rmn)
Kapolri Mutasi Pati, Irjen Tito Karnavian Jadi Kapolda Metro Jaya
Unggung yang menjabat Kapolda Metro Jaya akan memegang jabatan baru sebagai Asisten Operasi Kapolri.
Diperbarui 05 Jun 2015, 23:23 WIBDiterbitkan 05 Jun 2015, 23:23 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda-Tanda Kematian yang Perlu Diperhatikan, Pahami Ciri Fisik dan Perilaku
Tanda Usus Buntu yang Perlu Diketahui, Pahami Penyebab dan Penanganannya
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
9 Tanda Awal Gagal Ginjal, Perlu Diwaspadai
Niat Zakat Fitrah: Lengkap dengan Tata Cara dan Syaratnya
Menu MBG Diganti Takjil Selama Ramadhan, Kepala BGN Jamin Gizi Tetap Terjaga
Tanda-Tanda Melahirkan pada Ibu Hamil, Penting Diketahui
Kapal Kargo Tabrak Tanker Pengangkut Bahan Bakar Jet Militer AS, 1 Orang Hilang
Tanda-Tanda HIV, Kenali Gejala dan Cara Deteksi Dini
Gaji Rp 2 Juta Sebulan Wajib Zakat? Ini Penjelasan Lengkapnya
Apa Itu Portofolio BUMN? Penjelasan dan Contoh yang Perlu Diketahui
Alifudin Tekankan Pentingnya Kolaborasi Pusat dan Daerah Penuhi Target Makan Bergizi