Segera Resmikan Dukungan ke Ahok, Hanura Pecat Pengurus Bandel

Pengurus bandel itu menolak mendukung Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 mendatang.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 22 Mar 2016, 12:26 WIB
Diterbitkan 22 Mar 2016, 12:26 WIB
20160228- Wiranto Lantik Pengurus DPD Hanura Jakarta-Jakarta-Faizal Fanani
Ketua Umum Partai Hanura Wiranto (tengah) saat menghadiri acara pelantikan pengurus DPD Hanura DKI Jakarta , Minggu (28/2/2016). Wiranto berharap para pengurus yang resmi dilantik mampu mengemban tugas partai. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Partai Hanura segera mendeklarasikan dukungannya kepada Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta 2017. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Hanura Ongen Sangaji mengatakan dukungan Hanura DKI Jakarta secara resmi disampaikan pada Kamis 24 Maret 2016.

"Saya akan adakan konferensi pers di Bambu Apus, Jakarta Timur untuk mendukung Basuki Tjahaja Purnama. Pak Wiranto telah memberikan mandat ke saya," kata Ongen di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta, Selasa (22/3/2016).

Sebelum deklarasi, Hanura DKI akan menggelar Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) yang bertujuan memantapkan dukungan kepada petahana itu. Saat ini, lanjut Ongen, hampir seluruh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Hanura se-DKI Jakarta sudah mendukung Ahok.


"Minus 4 PAC dari Jakarta Timur yang telah dipaksa melawan kebijakan kita," kata Ongen.

Ongen mengatakan Haruna bahkan telah memecat salah satu ketua cabang yang tidak mau mendukung Ahok. Surat pemecatan pengurus bernama Muhammad Guntur sudah ditandatangani dan segera dikirim kepada Ketua Umum Hanura Wiranto dan Badan Kehormatan Partai Hanura.

"Saya akan menandatangani surat pemecatan terhadap Ketua Dewan Pimpinan Cabang Jakarta Timur Muhammad Guntur," kata Ongen.

Hanura merupakan partai kedua setelah NasDem yang menyatakan mendukung Ahok di Pilgub DKI 2017.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya