Liputan6.com, Jakarta - PPP mengucapkan selamat bergabung kepada PKB yang baru saja menyatakan mendukung Jokowi di Pemilihan Presiden 2019. Pernyataan yang disampaikan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar itu disambut baik PPP yang lebih dulu berada di koalisi pendukung Jokowi.
"Kami ucapkan selamat datang kepada PKB yang sudah menyatakan dukungan ke Jokowi dan menyerahkan cawapres kepada Jokowi," ucap Wasekjen PPP Achmad Baidowi kepada Liputan6.com, Sabtu (14/7/2018).
Baca Juga
Menurut dia, dengan bergabungnya PPP, peta politik jelang Pemilihan Presiden 2019 akan berubah. Ia menggarisbawahi soal poros ketiga.
Advertisement
"Maka dari itu, rencana poros baru akan semakin jauh dari konkret, jadi hanya wacana saja," jelas Baidowi.
Soal polemik Ketua Umum PPP dan PKB dalam merebut posisi cawapres Jokowi, Baidowi hanya menjawab singkat.
"Soal itu bisa dibicarakan, asalkan disepakati bersama," pungkasnya.
Saksikan video pilihan di bawah iniÂ
Dukungan PKB
PKB resmi mendukung Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Pilpres 2019. Dukungan tersebut disampaikan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin saat menemani Jokowi meninjau lokasi venue Asian Games di Palembang, Sumatera Selatan.
Dukungan disampaikan Cak Imin setelah menemani Jokowi meninjau venue Asian Games sejak pagi hingga siang hari ini, Sabtu (14/7/2018).
"Ini membanggakan, PKB resmi memberikan dukungan, kebersamaan dengan Jokowi sejak 2014 tidak pernah berubah, menopang dan mendukung pemerintahan," kata Muhaimin, Sabtu.
"Saya nyatakan, PKB mendukung pencalonan 2019," tegas Muhaimin lagi di depan Jokowi dan Sekjen PKB.
Advertisement