Top3: Yamaha NMax Baru dan Aprilia Penantang Honda CBR150R

Yamaha NMax baru resmi diperkenalkan. Sejumlah fitur baru yang tidak dimiliki pesaingnya menjadi modal dalam mempertahankan dominasi.

oleh Sigit Tri Santoso diperbarui 03 Des 2019, 08:08 WIB
Diterbitkan 03 Des 2019, 08:08 WIB
Yamaha NMax 2020 (Dian/Liputan6.com)
Yamaha NMax 2020 (Dian/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Yamaha NMax baru resmi diperkenalkan. Sejumlah fitur baru yang tidak dimiliki pesaingnya menjadi modal dalam mempertahankan dominasi. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. Yamaha NMax, WR 155R, dan XSR 155 Resmi Meluncur di Indonesia

Menjelang akhir tahun 2019, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) selaku agen tunggal pemegang  merek Yamaha di Indonesia secara resmi meluncurkan produk tiga produk terbarunya, yaitu XSR 155, NMax, dan WR 155R.

Bertempat di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, pabrikan otomotif asal Jepang ini mengaku ingin memberikan pilihan kendaraan terbaru bagi konsumen setianya. Selengkapnya baca di sini.

2. Aprilia Siapkan Penantang Honda CBR 150R, Harga Rp24 Jutaan

Aprilia dikabarkan akan terjun di segmen sportsbike 150 cc sejak awal 2019. Motor penantang Honda CBR 150R ini direncanakan meluncur di akhir tahun 2019 atau awal 2020.

Dilansir Motosaigon.vn, rumor baru menyebut bahwa calon pesain Yamaha YZF-R15, Suzuki GSX-R 150, dan Honda CBR 150R itu akan dirilis dalam waktu dekat. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

3. Yamaha NMax 2020 Bisa Tersambung ke HP, Berapa Harganya?

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing secara resmi menghadirkan all new Yamaha NMax 155 bagi konsumen Tanah Air. Diluncurkan di JIExpo Kemayoran Jakarta Pusat, salah satu line up kategori MAXI Yamaha ini menarik perhatian sejak diperkenalkan pertama kali di tahun 2015.

Setelah empat tahun lamanya berkiprah, NMax mendapatkan sentuhan baru. Dengan mengutamakan keterikatan antara pengendara dengan sepeda motor dengan konsep “Connected”. Selengkapnya baca di sini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya