Liputan6.com, New Delhi - Honda Cars India siap meluncurkan WR-V terbaru bulan depan. Informasi ini disampaikan pabrikan otomotif asal Jepang tersebut melalui media sosial Twitter.
Seperti dilansir Car and Bike, Selasa (30/6/2020), Honda akan meluncurkan crossover WR-V pada tanggal 2 Juli mendatang. Tak hanya itu, perusahaan berlambang huruf H itu juga sudah membuka pemesanan secara online dan offline.
Advertisement
Baca Juga
Pelanggan yang ingin melakukan pemesanan secara offline bisa memberikan uang muka ₹ 21.000 atau setara dengan Rp3,99 juta di semua dealer resmi Honda. Sedangkan pembelian secara online, uang muka yang harus diberikan hanya ₹ 5.000 atau Rp950 ribu.
Awalnya, Honda WR-V siap mengaspal di India April lalu. Namun tertunda karena pemerintah setempat memberlakukan sistem lockdown.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Kompetitor
Siap bersaing dengan Suzuki Vitara Brezza, Tata Nexon, Mahindra XUV300, Ford EcoSport dan Hyundai Venue, mobil terbaru ini mendapat beberapa perubahan mencolok.
Khusus bagian eksterior, Honda WR-V mendapat perubahan pada bagian grille, lampu LED di bagian depan dan belakang, rumah lampu kabut dan bumper depan yang dirubah.
Masuk ke dalam interior, mobil menerima perubahan kecil, seperti sistem infotainment layar sentuh dengan kompatibilitas Android Auto dan Apple CarPlay, jok baru, sunroof, cruise control, airbag depan ganda, ABS dengan EBD, sensor parkir belakang, pengingat sabuk pengaman, peringatan kecepatan tinggi, dan kamera parkir belakang.
Advertisement
Mesin
Untuk jantung pacu, mobil ini mendapat pilihan mesin bensin i-VTEC 1,2 liter yang mampu menghasilkan tenaga hingga 89 Tk dan torsi 110 Nm. Selain itu terdapat mesin diesel 1,5 liter i-DTEC yang mampu menghasilkan daya maksimum 99 Tk dan torsi puncak 200 Nm.
Kedua mesin akan dikawinkan dengan gearbox manual 5-kecepatan sebagai standar. Saat ini, tak ada informasi resmi mengenai transmisi otomatis pada Honda WR-V terbaru.