Beraksi di Indekos, Pencuri Nekat Gasak Motor Milik Anggota TNI

Diketahui, korban pencurian sepeda motor tersebut adalah seorang anggota TNI, yang sore itu turut hadir dengan membawa bukti kepemilikan kendaraan.

oleh Yoseph Ikanubun diperbarui 05 Okt 2021, 23:00 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2021, 23:00 WIB
Ilustrasi – Tersangka pencabulan balita di Kebumen diborgol. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)
Ilustrasi – Tersangka pencabulan balita di Kebumen diborgol. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

Liputan6.com, Manado - Polsek Malalayang melalui Unit Reskrim mengamankan seorang pencuri berinisial RAP (22) warga Kelurahan Malalayang Satu, Kota Manado, Sulut. Hal tersebut dikatakan Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli di Mapolsek Malalayang, Jumat (1/10/2021).

"Pelaku beraksi di wilayah Malalayang, Manado di antaranya di rumah sakit dan tempat kos," ujarnya, didampingi Kapolsek Malalayang AKP Heriadi Ismail.

Saat beraksi di salah satu rumah sakit, pelaku berpura-pura sebagai pengunjung kemudian melakukan aksinya mencuri sejumlah barang. Sedangkan, di sebuah indekos Malalayang Dua, dia mencuri sepeda motor Honda CB 150R warna hitam.

“Pelaku beraksi bersama satu pelaku lainnya yang identitasnya sudah diketahui, dan saat ini masih dalam pengejaran petugas,” ujarnya.

Dalam pengungkapan tersebut, petugas juga mengamankan sejumlah barang bukti hasil curian. Barang bukti itu adalah 1 unit sepeda motor Honda CB 150R, dan 2 buah laptop serta 5 buah ponsel berbagai merek.

Diketahui, korban pencurian sepeda motor tersebut adalah seorang anggota TNI, yang sore itu turut hadir dengan membawa bukti kepemilikan kendaraan. Kapolresta Manado kemudian menyerahkan sepeda motor tersebut kepada korban dengan status pinjam pakai.

“Pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Mapolsek Malalayang, Manado, untuk menjalani pemeriksaan. Kasus ini dalam pengembangan lebih lanjut,” ujar Laoli.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simak juga video pilihan berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya