6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood

Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 01 Sep 2014, 15:50 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2014, 15:50 WIB
6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Liputan6.com, Jakarta Sama seperti Indonesia, sebagian besar masyarakat India masih menganggap tabu adegan ranjang dan vulgar dalam film. Meski begitu, dengan terus bekembangnya industri perfilman di Bollywood, sineas mereka pun terus berkreasi.

Bila sebelumnya film-film dengan adegan panas dicap sebagai film murahan, kini para sineas belomba-lomba membuat film seksi namun layak untuk ditonton dan berkelas.

Berikut enam film Bollywood yang menampilkan adegan panas dan meraih sukses luar biasa di Bollywood.

Jism 2

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Jism 2

Jism 2 merupakan kelanjutan dari film Jism yang dibintangi John Abraham dan Bipasha Bashu. Jism 2 masih diproduseri dan disutradarai oleh Pooja Bhatt dan kali ini menghadirkan mantan bintang porno Sunny Leone dengan Randeep Hooda dan Arunoday Singh.

Jism 2 adalah film layar lebar pertama Sunny Leone yang sebelumnya sangat terkenal sebagai bintang film porno. Keputusan Pooja Bhatt yang mendapuk Sunny Leone sebagai bintang utama menghasilkan perdebatan. Terbukti, film tersebut Sunny tampil sangat berani dan beberapa kali melakukan adegan ranjang.

Film ini meraih pendapatan US$5,8 juta dengan modal yang hanya US$1,2 juta. Gara-gara film ini juga, wanita 33 tahun itu kini laris menjadi bintang film Bollywood dan telah membintangi sejumlah judul film seperti Ragini MMS 2 dan Tina and Lolo.

Hate Story

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.


Hate Story

Film Hate Story dirilis pada 20 April 2012. Film ini dibintangi aktor yang masih asing namanya seperti Nikhil Dwivedi, Gulshan Devaiya dan Paoli Dam. Meski dibintangi muka baru, namun film ini meraih box office hingga US$4,2 juta dengan modal US$2,7 juta.

Hate Story bercerita mengenai kisah percintaan dan pembunuhan yang dikemas dengan apik. Adalah Kavyah Krishna (Paoli Dam) yang memiliki hubungan dengan seorang pengusaha kaya, Siddharth Dhanrajgir (Nikhil Dwivedi).

Kavyah hamil dari Siddharth namun Siddharth tak mau bertanggungjawab dan menggugurkan kandungan Kavyah. Kavyah dicampakkan dan menaruh dendam kesumat dengan Siddharth. Untuk membunuh Siddharth, Kavyah rela bekerja dan ditiduri oleh siapa pun.

Film ini meraih sukses karena banyak menyuguhkan adegan-adegan yang cukup berani. Sang produser kemudian melanjutkan film ini yang berjudul Hate Story 2 yang dirilis pada 18 Juli 2014.

Heroine

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Heroine

Adegan panas Kareena Kapoor dengan Arjun Rampal di film Heroine banyak membuat mata orang terbelalak. Apalagi, keduanya-Kareena khususnya-merupakan aktor ternama dan memiliki reputasi yang baik di mata pecinta film Bollywood.

Banyak yang menyayangkan Kareena mau beradegan hot dengan Arjun. Namun tak sedikit yang memuji keberanian keduanya melakukan adegan intim. Saking panasnya Kareena dan Arjun di film Heroine, kekasih Kareena saat itu-yang kini menjadi suami-Saif Ali Khan cemburu berat.

Film Heroine disutradarai oleh Madhur Bhandarkar dan dirilis pada 21 September 2012. Sebelumnya, Aishwarya Rai yang didapuk menjadi artis utama. Namun kehamilan Aishwarya membuat sang sutradara murkan dan posisi Aishwarya digantikan oleh Kareena Kapoor.

Agneepath

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Agneepath

Agneepath dirilis pada 26 Januari 2012 adalah film daur ulang berjudul sama yang dirilis pada 1990. Film ini disutradarai oleh Karan Malhotra dan dibintangi oleh Hrithik Roshan, Sanjay Dutt, Priyanka Chopra, Rishi Kapoor, Om Puri dan Zarina Wahab.

Secara keseluruhan, film ini mendapat pujian berkat cerita dan penampilan memukan Hrithik Roshan dan Sanjay Dutt. Namun kemesraan antara Hrithik Roshan Priyanka Chopra menjadi nilai lebih di film ini. Para penggemar film Bollywood cukup terkejut dengan adegan mesra keduanya.

Film Agneepath meraih sukses dengan meraup pendapatan US$34 juta dengan modal US$10 juta.

Murder 2

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Murder 2

Salah satu adegan yang terkenal di film Muder 2 adalah adegan percintaan antara Emraan Hashmi dan Jacqueline Fernandez di dalam mobil. Namun di luar adegan tersebut, film Murder 2 juga menghadirkan adegan-adegan hot Emran dan Jacqueline.

Film yang disutradarai Mohit Suri ini dirilis pada 8 Juli 2011 dan mengulang sukses film sebelumnya, Murder yang dibintangi Emran Hashmi dan Malika Sherawat pada 2004. Film pertama juga meraih kesuksesan luar biasa.

 

Jab Tak Hai Jaan

6 Film dengan Adegan Terpanas di Bollywood
Salah satu film beradegan terpanas adalah film yang dibintangi Shahrukh Khan, Jab Tak Hai Jaan.

Jab Tak Hai Jaan

Jab Tak Hai Jaan bukan film seks. Film yang dibintangi Shahrukh Khan dan Katrina Kaif ini merupakan film drama romantis yang dirilis pada 12 November 2012.

Film yang disutradarai Yash Chopra ini menjadi salah satu film terbaik di 2012. Dan salah satu adegan yang tak bisa dilupakan di film ini adalah ketika Shahrukh dan Katrina saling berpelukan dengan bertutupkan selimut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya