Liputan6.com, Berlin - Gelaran IFA 2015 yang tengah diadakan di Berlin, Jerman memang dipenuhi berbagai perangkat gadget dan PC teranyar dari vendor ternama di seluruh dunia. Alcatel pun tidak mau ketinggalan dengan memperkenalkan kedua gawai smartphone terbarunya ke publik.
Kedua smartphone ini adalah Alcatel OneTouch Pop Up dan Alcatel OneTouch Pop Star. Namanya terdengar begitu unik. Alcatel memang merancang kedua smartphone anyarnya ini khusus untuk pecinta lifestyle yang kerap bergaya stylish dan penuh warna.
Bahkan, penggunanya pun disini dapat menggonta-ganti casing cover belakang smartphone ini dengan desain serta material yang tersedia, mulai dari kulit, kayu, polycarbonate, dan masih banyak lagi. Menurut informasi yang dilansir Android Authority, Minggu (6/9/2015), Pop Star akan hadir dalam dua versi berbeda, yakni versi 3G dan 4G.
Kedua varian Pop Star ini akan memiliki bentang layar 5 inci dengan resolusi 720 piksel. Untuk kamera, Pop Star 3G dan 4G akan mengadopsi kamera utama beresolusi 8 megapiksel (MP) dan kamera depan beresolusi 5 MP.
Untuk dapur pacu, smartphone ini memiliki RAM 1 GB, storage 8 GB yang bisa diperluas hingga 32 GB, serta dukungan baterai 2.000 mAh. Di samping itu, versi 3G dilengkapi prosesor quad-core MediaTek KT6580 dan slot single micro SIM.
Bedanya untuk Pop Star versi 4G akan diperkuat prosesor quad-core MediaTek MT6735P berkecepatan 1.0 GHz dan dilengkapi dengan dua slot micro SIM.
Sedangkan Alcatel Pop Up akan didukung bentang layar 5 inci beresolusi 720 piksel dan menggunakan panel layar IPS LCD. Selain itu, smartphone ini akan diperkuat prosesor Snapdragon 610, RAM 2 GB, serta storage 16 GB, yang bisa diperluas hingga 32 GB. Serupa dengan Pop Star, daya tahan Pop Up juga ditunjang dengan baterai berkapasitas 2.000 mAh.
Yang menjadi perbedaan mencolok dengan Pop Star adalah Pop Up akan didukung kamera utama 13 MP, dan kamera depan 5 MP, serta smartphone ini memiliki material frame metal dan 3D “spin effect” di cover belakang.
Baik untuk Pop Star dan Pop Up akan berjalan di sistem operasi Android 5.0 Lollipop. Kedua smartphone ini tersedia dalam beberapa pilihan warna meliputi hitam, Riva Blue, Amber Orange, Putih, dan Merah Strawberry.
Untuk saat ini harga dan ketersediaan kedua smartphone tersebut akan diumumkan Alcatel pada kuartal keempat tahun ini.
(jek/dew)
Alcatel Rilis Dua Smartphone Stylish, Bisa Gonta-ganti Casing
Smartphone dengan nama Pop Star dan Pop Up ini mengusung konsep lifestyle dengan desain yang `nge-pop`.
diperbarui 06 Sep 2015, 15:40 WIBDiterbitkan 06 Sep 2015, 15:40 WIB
Smartphone dengan nama Pop Star dan Pop Up ini mengusung konsep lifestyle dengan desain yang begitu `nge-pop` dan artsy (AndroidAuthority)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Masih Jaga Ketat Lokasi Truk Tanah yang Kena Amuk Massa di Tangerang
Pria Lanjut Usia Ditemukan Tewas Tergantung di Area Perkebunan Minahasa
Punya Harta Haram tapi Sudah Taubat, Bagaimana Cara Membersihkannya? Simak Kata Buya Yahya
Dalami Dugaan Pemukulan Sopir Taksir Online Oleh Oknum Polisi, 2 Orang Diperiksa Sebagai Saksi
Muncul Dugaan Pelanggaran Oleh Satu Paslon di Pilkada Kota Yogyakarta
Matt Groening Sosok di Balik Ramalan The Simpsons
Efek Donald Trump Menang Pilpres AS ke Geopolitik dan Perekonomian Global
Kisah Santri Pura-Pura Mati karena Punya Banyak Utang, Ini Respons Tak Terduga KH Hasyim Asy'ari
4 Pemain Naturalisasi yang Beredar di BRI Liga 1 tapi Tak Terpakai Timnas Indonesia
Kemkomdigi di Tengah Sorotan Jeratan Judi Online
Disebut Batik Keraton, Begini Keunikan Batik Solo
Panaskan Tensi, Bintang Atlanta Hawks Ejek Suporter New York Knicks usai Menang di NBA