Liputan6.com, Jakarta - Android Marshmallow, versi terbaru dari sistem operasi besutan Google, dipastikan akan segera hadir untuk beberapa perangkat. Android Marshmallow hadir dengan salah satu fitur unggulan yaitu mode Doze
Doze sendiri adalah fitur baru yang dikembangkan Google untuk menghemat konsumsi baterai smartphone ketika pengguna tidak sedang menggunakannya.
Oleh karena kehadiran fitur ini dirasa penting maka Google pun mengharuskan para pabrikan smartphone Android untuk menghadirkan fitur ini di smartphone besutan mereka. Demikian seperti dikutip dari laman Tech Times, Minggu (25/10/2015).
Hadirnya fitur Doze menjadi salah satu syarat ketika pabrikan smartphone Android ingin memproduksi ponsel dengan seluruh layanan Google, termasuk pencarian Google dan pemetaan.
Tidak hanya itu, Google juga menegaskan bahwa pabrikan tersebut harus melaporkan secara akurat informasi mengenai konsumsi baterai dari aplikasi yang ada di smartphone.
Cara kerja mode ini adalah dengan mematikan secara otomatis beberapa proses aplikasi yang berjalan ketika smartphone tidak digunakan. Mode ini kurang lebih akan sama ketika pengguna mengaktifkan airplane mode.
Kendati demikian, Google memastikan bahwa fitur Doze tidak akan mematikan fitur-fitur utama seperti SyncAdapter yang berfungsi untuk melakukan sinkronisasi data, Job Scheduler, dan Alarm Manager.
Android Marshmallow sendiri secara resmi diperkenalkan beberapa bulan lalu dan saat ini sudah ada sejumlah pabrikan yang dipastikan akan menghadirkan pembaruan Android Marshmallow, yaitu Motorola, Sony, Huawei, Samsung, dan tentu saja seri Nexus dari Google.
(dam/isk)