Liputan6.com, Jakarta - LG Electronics mengantongi hak paten baru. Turkish Patent Institute dilaporkan telah memberikan hak untuk paten terkait desain smartphone baru kepada LG Electronics.
Dilansir GSM Arena, Senin (24/6/2019), LG mendapatkan hak atas paten smartphone dengan lubang di layar. Lubang tersebut akan menjadi tempat untuk kamera depan.
Advertisement
Baca Juga
Berdasarkan gambar desain yang beredar, smartphone tersebut memilik satu lubang kecil di sudut kiri layar. Tempat yang sama merupakan letak kamera depan.
Bagian belakang smartphone tersebut mirip seperti pada LG V40 ThinQ, lengkap dengan pemindai sidik jari. Melihat konsep desain ini, maka smartphone LG tersebut tidak akan memiliki sensor sidik jari di dalam layar.
Terlepas dari laporan ini, pihak LG belum memberikan konfirmasinya.
Beredarnya berbagai bocoran di ranah internet sendiri bukan hal asing, dan biasanya akan semakin banyak muncul mendekati waktu peluncuran produk bersangkutan.
LG Perkenalkan Perangkat Elektronik Edisi Ramadan
Smartphone bukan satu-satunya produk besutan LG. Perusahana asal Negeri Ginseng ini juga terkenal dengan perangkat elektronik lain yakni kulkas dan air conditioner (AC).
Menjelang Lebaran lalu, PT. LG Electronics Indonesia (LG) memperkenalkan perangkat elektronik khusus edisi Ramadan. Dua di antaranya adalah kulkas dan penyejuk ruangan (air conditioner/AC) terbaru. Kulkas yang diperkenalkan adalah GC-B22FTQPL dengan kapasitas 594 liter dari seri LG Black Series. Kulkas tersebut masuk dalam kategori multi door dengan warna hitam elegan.
Sementara untuk produk AC inverter, LG T12EV4 hadir memperkuat seri AC LG DUALCOOL With Watt Control, yang memiliki kemampuan beroperasi pada empat tingkat daya listrik berbeda.
"Lahir menjadi bagian dari dua seri andalan LG pada masing-masing kategori, sentuhan keunikan LG membuat keduanya patut menjadi pilihan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia dalam menyambut Lebaran," kata Jay Jang, Head of Marketing LG Electronics Indonesia melalui keterangan tertulisnya.
(Din/Isk)
Advertisement