Intip Trik Ajarkan Anak Kelola Uang Lebaran

Bagi anak-anak, ada kegembiraan tambahan saat Hari Raya Idul Fitri, yaitu biasanya mendapat Tunjangan Hari Raya (THR) dari saudara.

oleh Arthur Gideon diperbarui 23 Jun 2017, 13:25 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2017, 13:25 WIB
Sebagai orang tua, tentu saja kita harus mengajarkan kepada anak cara mengelola uang Lebaran.
Sebagai orang tua, tentu saja kita harus mengajarkan kepada anak cara mengelola uang Lebaran.

Liputan6.com, Jakarta - Hari Raya Idul Fitri menjadi hari yang dinanti-nanti oleh sebagian masyarakat di Indonesia. Banyak kegembiraan yang datang saat merayakan Idul Fitri.

Selain saling menghapus dosa dengan bermaaf-maafan, Hari Raya Idul Fitri juga menjadi sarana untuk bertemu dengan sanak famili.

Bagi anak-anak, ada kegembiraan tambahan saat Hari Raya Idul Fitri, yaitu biasanya mendapat Tunjangan Hari Raya (THR) dari paman atau bibi, kakek atau nenek, bahkan tetangga.

Sebagai orang tua, tentu saja kita harus mengajarkan kepada anak cara mengelola uang Lebaran tersebut.

Mengutip vidio.com, Jumat (23/6/2017), berikut ini cara mengajarkan kepada anak kita mengelola uang Lebaran:

1. Kesepakatan

Sebelum Lebaran datang, kita sebagai orang tua sebaiknya melakukan kesepakatan dengan anak-anak kita atau merencanakan dengan anak akan digunakan uang Lebaran tersebut.

2. Ajarkan konsep BBM

Ada baiknya sebagai orang tua kita mengajarkan konsep BBM kepada anak. BBM di sini bukan Bahan Bakar Minyak, tetapi kependekan dari Beramal Belanja dan Menabung.

Untuk beramal, beri pengertian kepada anak jika uang yang didapat saat hari raya tersebut ada bagian yang merupakan milik orang tak punya.

Untuk belanja, sebagai orang tua kita harus memberikan pengertian kepada anak cara belanja yang baik. Barang-barang apa saja yang bisa bermanfaat. Berikan edukasi, bahwa belanja harus sesuai dengan kebutuhan dan bukan keinginan.

Untuk menabung, anak harus diberi pengertian bahwa uang yang ditabung masih merupakan uang mereka yang disimpan untuk keperluan di masa mendatang.

Simak video lengkapnya di sini: 

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya