Investasi Ciputra di Bali Naik Hingga 30 Persen Karena Pembangunan Tol Gilimanuk-Mengli

Nilai investasi properti di sepanjang tol tersebut akan naik signifikan, berkisar 20 sampai 30 persen dalam dua tahun ke depan.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 30 Sep 2022, 22:12 WIB
Diterbitkan 30 Sep 2022, 22:08 WIB
Properti
Pembangunan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi sepanjang 96 kilometer (km) berdampak positif terhadap Ciputra Beach Resort berlokasi di Tabanan, yang berada di antara Gilimanuk, Kuta, dan Mengwi.

Liputan6.com, Jakarta Pembangunan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi sepanjang 96 kilometer (km) lebih oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), ternyata berdampak positif terhadap Ciputra Beach Resort berlokasi di Tabanan, yang berada di antara Gilimanuk, Kuta, dan Mengwi. Pengembang tersebut mengklaim, investasinya naik hingga 30 persen.

Menurut Maharani Sanjaya, Marketing Supervisor Ciputra Beach Resort, nilai investasi properti di sepanjang tol tersebut akan naik signifikan, berkisar 20 sampai 30 persen dalam dua tahun ke depan. Adanya Tol Gilimanuk-Mengwi membuat properti di Bali semakin menarik karena harga properti akan lebih naik.

“Ciputra Beach Resort sangat diuntungkan dengan pengembangan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi, karena sebagian besar pembelian adalah orang Jakarta dan Surabaya. Mereka dapat dengan mudah mengakses Ciputra Bali Beach Resort,” ujar Sanjaya, Jumat (30/9/2022).

Sejak adanya kepastian hingga dimulainya pembangunan tol itu, kata Sanjaya, di tiga bulan terakhir ini penjualan rumah dan kavling Ciputra Beach Resort naik sekitar 20 persen dibanding bulan-bulan sebelumnya.

“Saat ini, tingkat kunjungan ke proyek makin meningkat, dalam seminggu rata-rata 20 hingga 30 keluarga yang berkunjung di Ciputra Beach Resort. Rata-rata yang tertarik dan membeli mengatakan untuk investasi dan rumah punya di Bali hingga ketika mereka liburan ada tempat tinggi, lainnya adalah alasan prestige jika punya properti di Pulau Dewata,” jelas Sanjaya.

 


Harga

Properti
Pembangunan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi sepanjang 96 kilometer (km) berdampak positif terhadap Ciputra Beach Resort berlokasi di Tabanan, yang berada di antara Gilimanuk, Kuta, dan Mengwi.

Saat ini, lanjutnya, konsumen 70 persen beli rumah (resort) dan 30 persen kavling di Cluster Resvara yang sedang ditawarkan dalam tahap presale atau tahap 1. Sebanyak 90 unit rumah dan kavling yang ditawarkan sudah terjual sekitar 70 persen.

“Kini progress pembangunan Resvara sedang dalam tahap pematangan lahan. Sementara show unit atau rumah contohnya juga sudah dapat dikunjungi untuk melihat bangunan (rumah) riil yang akan dibeli,” jelasnya.

Cluster Resvara dikembangkan dengan harga mulai Rp 2,6 miliar hingga Rp 4,6 miliar. Sementara, sedangkan kavling mulai Rp 2,2 miliar.

Sementara, Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi terbagi menjadi tiga seksi. Secara rinci, seksi 1 Gilimanuk-Pekutatan sepanjang 53,6 km, seksi 2 Pekutatan-Soka 24,3 km dan seksi 3 Soka-Mengwi 18,9 km. Tol ini melintasi 3 kabupaten, 13 kecamatan dan 58 desa.

Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi ditargetkan selesai pada 2028 mendatang. Namun, Basuki ingin pembangunan jalan tol tuntas akhir 2025. (Pramita Tristiawati)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya