Liputan6.com, Jakarta Selain Elon Musk, Jeff Bezos, hingga Bernard Arnault, di dunia ini juga ada miliarder termuda yang telah hidup kurang dari tiga dekade. Dari tokoh bisnis hingga jebolan MIT, miliarder muda ini telah mengumpulkan kekayaan dengan cara yang berbeda.
Melansir USA Today, Jumat (25/11/2022), Kim Jung-Youn menjadi miliarder termuda di dunia per November 2022. Dia putri Kim Jung-Ju yang mendirikan perusahaan game online Nexon. Nexon menawarkan game online interaktif populer seperti MapleStory dan KartRider.
Baca Juga
Pada bulan Februari, Jung-Ju meninggal pada usia 54 tahun, meninggalkan kedua putrinya saham di perusahaan yang bernilai miliaran bahkan setelah dipotong pajak. Yang termuda dari keduanya ialah Kim Jung-Youn. Usianya masih 18 tahun, namun sudah memiliki kekayaan bernilai USD 2,5 miliar, menurut Forbes.
Advertisement
Sebelum Kim Jung-Youn, gelar miliarder termuda dipegang oleh Kevin David Lehmann, pemilik rantai toko obat terkemuka Jerman. Lehmann yang berusia 20 tahun ini memiliki 50 persen saham Drogerie Markt dan menghasilkan pendapatan tahunan mencapai USD 12 miliar, menurut laporan Forbes.
Di samping itu, ada pula Alexandr Wang yang menjadi miliarder swadaya termuda pada November 2022, menurut Forbes. Pada usia 25 tahun, Wang diperkirakan memiliki kekayaan bersih sebesar USD 1 miliar.
Perusahaan kecerdasan buatannya yang berbasis di San Francisco, Scale AI, bernilai USD 7,3 miliar pada awal tahun ini. Setelah keluar dari Massachusetts Institute of Technology, Wang memulai perusahaan pada usia 19 tahun dengan co-founder Lucy Guo. Pada tahun 2018, Wang membuat daftar “Forbes 30 under 30 Enterprise Technology” dengan perusahaannya.
Selain itu, masih ada lagi beberapa nama yang masuk daftar miliarder termuda di dunia. Bagi yang penasaran, berikut ini rincian miliarder paling muda versi Forbes per November 2022.
1. Kim Jung-Youn, 18 tahun
2. Kevin David Lehmann, 20 tahun
3. Alexandr Wang, 25 tahun
4. Pedro Franceschi, 25 tahun
5. Wang Zelong, 25 tahun