Harga Emas Pegadaian Hari Ini Naik dan Turun, Cek Rinciannya per 28 Februari 2024

Harga emas Pegadaian untuk jenis Antam dengan ukuran 1 gram dipatok Rp 1.161.000, turun lagi jika dibanding kemarin yang tercatat Rp 1.164.000.

oleh Septian Deny diperbarui 28 Feb 2024, 08:45 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2024, 08:45 WIB
FOTO: Awal Pekan, Harga Emas Antam Turun Menjadi Rp 944 Ribu per Gram
Pramuniaga menunjukkan emas batangan PT Aneka Tambang (Antam) Tbk di sebuah gerai emas, Jakarta, Senin (18/1/2021). Harga emas Pegadaian untuk jenis Antam dengan ukuran 1 gram dipatok Rp 1.161.000, turun lagi jika dibanding kemarin yang tercatat Rp 1.164.000. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta Harga emas yang dijual PT Pegadaian (Persero) atau emas Pegadaian bergerak turun tipis pada perdagangan Rabu, 28 Februari 2024. Penurunan harga emas hari ini terjadi baik untuk jenis Antam maupun UBS. Namun untuk UBS penurunannya untuk pecahan besar saja.

Dikutip dari laman resmi Pegadaian, Rabu (28/2/2024), harga emas Pegadaian untuk jenis Antam dengan ukuran 1 gram dipatok Rp 1.161.000, turun lagi jika dibanding kemarin yang tercatat Rp 1.164.000.

Sebaliknya, harga emas hari ini jenis UBS untuk ukuran 1 gram ada di level Rp 1.131.000, naik dibandingkan harga kemarin di Rp 1.126.000.

Bagi yang minat membeli emas di Pegadaian harus tahu jika harga logam mulia selalu berubah-berubah mengikuti pasar. Masyarakat bisa memantau langsung rincian harga emas 24 karat di Pegadaian melalui website resminya.

Berikut daftar harga emas Pegadaian hari ini:

Harga Emas Antam

  • Harga emas hari ini Antam 0,5 gram: Rp 632.000
  • Harga emas hari ini Antam 1 gram : Rp 1.161.000
  • Harga emas hari ini Antam 2 gram : Rp 2.260.000
  • Harga emas hari ini Antam 3 gram : Rp 3.364.000
  • Harga emas hari ini Antam 5 gram : Rp 5.571.000
  • Harga emas hari ini Antam 10 gram : Rp 11.086.000
  • Harga emas hari ini Antam 25 gram : Rp 27.585.000
  • Harga emas hari ini Antam 50 gram : Rp 55.089.000
  • Harga emas hari ini Antam 100 gram : Rp 110.098.000
  • Harga emas hari ini Antam 250 gram : Rp 274.972.000
  • Harga emas hari ini Antam 500 gram : Rp 549.728.000
  • Harga emas Antam hari ini 1.000 gram: Rp 1.099.415.000

Harga Emas UBS

  • Harga emas terbaru UBS 0,5 gram: Rp 603.000
  • Harga emas terbaru UBS 1 gram: Rp 1.131.000
  • Harga emas terbaru UBS 2 gram: Rp 2.243.000
  • Harga emas terbaru UBS 5 gram: Rp 5.542.000
  • Harga emas terbaru UBS 10 gram: Rp 11.023.000
  • Harga emas terbaru UBS 25 gram: Rp 27.503.000
  • Harga emas terbaru UBS 50 gram: Rp 54.893.000
  • Harga emas terbaru UBS 100 gram: Rp 109.743.000
  • Harga emas terbaru UBS 250 gram: Rp 274.275.000
  • Harga emas terbaru UBS 500 gram: Rp 547.903.000.

Harga Emas Dunia Hari Ini Tak Banyak Berubah, Sekarang Dipatok Segini

Ilustrasi harga emas dunia hari ini (Foto By AI)
Ilustrasi harga emas dunia hari ini (Foto By AI)

Harga emas naik tipis pada hari Selasa (Rabu waktu Jakarta). Harga emas dunia dipengaruji rilis inflasi Amerika Serikat (AS) dan komentar dari pejabat Bank Sentral AS, Federal Reserve (The Fed) yang menjadi perhatian investor minggu ini.

Dikutip dari CNBC, Rabu (28/2/2024), harga emas dunia di pasar spot sedikit berubah ke level USD 2.031,77 per ounce. Sedangkan harga emas berjangka AS ditutup naik 0,3% menjadi USD 2.044,10.

Kurs dolar AS lemah, membuat emas batangan lebih menarik bagi pembeli luar negeri.

“Sedikit peningkatan pada data inflasi akan menekan pasar emas namun hal ini didukung dengan baik pada level harga emas USD 2.000 oleh pembelian bank sentral. Kecil kemungkinan pejabat The Fed akan mengubah sikap mereka sampai ada lebih banyak data,” kata Kepala Strategi Pasar Blue Line Futures Chicago, Phillip Streible.“Harga emas akan mencapai rekor tertingginya pada kuartal keempat ketika penurunan suku bunga terjadi," lanjut dia.

Setidaknya sepuluh pejabat The Fed akan memberikan pidato pada minggu ini, sementara indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi inti, yang merupakan ukuran inflasi pilihan The Fed, akan dirilis pada hari Kamis.

Komentar baru-baru ini dari para pengambil kebijakan The Fed menunjukkan bahwa bank sentral AS tidak terburu-buru menurunkan suku bunga.

Data menunjukkan pesanan barang tahan lama AS mencatat penurunan terbesar dalam hampir empat tahun pada bulan Januari.

Kepala Strategi Komoditas Saxo Bank Ole Hansen menyatakan, harga emas juga mendapat dukungan karena upaya kelas menengah Tiongkok untuk mempertahankan kekayaan mereka yang semakin berkurang akibat krisis pasar properti dan aksi jual pasar saham yang berkepanjangan.

 

Impor Emas Tiongkok

Ilustrasi harga emas dunia hari ini (Foto By AI)
Ilustrasi harga emas dunia hari ini (Foto By AI)

Impor emas Tiongkok melalui Hong Kong pada bulan Januari mencapai level tertinggi sejak pertengahan 2018..

Sementara itu, harga platinum naik 1,3% menjadi USD 891,03 per ounce, namun turun sekitar 10% sepanjang tahun ini. Harga paladium turun 0,7% menjadi USD 944,32 dan turun 14% untuk tahun ini.

“Rendahnya tingkat harga platina dan paladium telah berdampak pada produsen logam golongan platina yang kemungkinan akan mengurangi produksinya sebagai tanggapannya. Ini akan membantu menstabilkan harga,” tulis Commerzbank dalam sebuah catatan.

Mirip dengan harga emas, harga Perak stabil di level USD 22,50. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya