Liputan6.com, Barysaw - BATE Borisov siap memberikan kejutan di grup neraka Liga Champions. Wakil Belarusia itu tak gentar meski bakal bergabung dengan Barcelona, Bayer Leverkusen dan AS Roma di grup E.
Ya jika dilihat dari peta kekuatan di grup E, BATE memang paling tertinggal. Mereka tak pernah lolos dari fase grup selama ini.
Namun fakta tersebut tak membuat BATE minder. Mereka yakin bisa membuat kejutan dengan mengalahkan lawan-lawannya di fase grup.
"Leverkusen bertanding di Bundesliga, liga yang hebat, sementara Roma mengincar posisi puncak di Serie A. Kejutan selalu terjadi tiap tahun dan semoga BATE bisa melakukannya juga tahun ini," ucap gelandang Alyaksandr Karnitsky dilansir situs resmi UEFA.
Sebelumnya, BATE pernah melakukan kejutan di ajang Liga Champions 2012/13. Saat itu klub Belarusia itu berhasil mengalahkan jawara Bundesliga, Bayern Muenchen dengan skor telak 3-1 di Dinamo Stadium kandang BATE. (oleh Dwitya Dhito)
Lawan Raksasa Eropa, Wakil Belarusia Siap Beri Kejutan
BATE tak pernah lolos dari fase grup selama ini.
diperbarui 28 Agu 2015, 16:34 WIBDiterbitkan 28 Agu 2015, 16:34 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kolaborasi Artist Inc. Hadirkan Bukti Kehebatan Gen Z
Tinjau Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SMP 1 Barunawati Jakarta, KSP Pastikan Gizi dan Kalori Terpenuhi
Cara Menghilangkan Bau Mulut untuk Selamanya: Panduan Lengkap
Debut Spektakuler 'Wicked' dan 'Gladiator II' Gemparkan Box Office, Raih Pendapatan Rp 4,3 Miliar
VIDEO: Viral Kecelakaan Libatkan Pemotor dan Mobil, Diduga Korban Terseret 50 Meter
Prabowo Siapkan Rp17,15 Triliun untuk Renovasi Sekolah: Tak Boleh Ada yang Atapnya Roboh
5 Hubungan Selebritas Dunia Ini Berakhir Kandas
Setelah Jakarta dan Bandung, G Darts Trophy Digelar di Bali
Nama Panjang Adel JKT48, Simak Profil Lengkapnya, Perjalanan Karir, dna Fakta Menarik
Cara Membuat Ceker Mercon yang Pedas Menggigit dan Nikmat
Ketegaran Dede Yusuf Antar Jenazah Ibunya ke Peristirahatan Terakhir, Tunjukkan Foto Kebanggaan Almarhumah
Diisyaratkan Tak Masuk Daftar Penerima BBM Subsidi, Pengemudi Ojek Daring Ancam Demo Besar-besaran