Liputan6.com, Barcelona: Barcelona dalam suasana hati yang bagus saat menjamu AS Roma pada lanjutan fase grup Liga Champions dini hari nanti di Camp Nou. Maklum, Azulgrana, julukan Barcelona, baru saja menang di El Clasico melawan Real Madrid.
Laga ini sebenarnya sudah tak menentukan karena "Azulgrana" sudah lolos ke fase knock out. Namun Barcelona dipastikan ingin lanjutkan pesta kemenangan, apalagi di depan fans sendiri.
Pada pertemuan pertama, AS Roma berhasil menahan Barcelona 1-1 di Olimpico. Bagaimana dengan laga nanti? "Laga ini kans kami untuk menjadi yang teratas di grup. Saya percaya kami selama ini tampil lebih bagus ketimbang laga di El Clasico, meski kemenangan 4-0 itu bikin kami jadi sorotan," katanya seperti dikutip situs resmi UEFA.
Baca Juga
"Laga lawan Roma bakal sulit karena mereka butuh poin penuh. Jadi laga nanti bakal sangat terbuka," tambahnya.
Advertisement
Yang bakal ditunggu adalah penampilan Lionel Messi. Meski sudah tampil di laga El Clasico selama 32 menit."Dia dalam kondisi bagus. Yang paling penting saat ini adalah mengisi kembali tenaga dia," ujar pelatih Barcelona,Luis Enrique seperti dikutip BBC.Â
Barcelona saat ini kokoh di puncak klasemen grup E dengan 10 poin. Hasil imbang saja bakal membawa mereka kokoh sebagai juara grup.
Roma Galau
Sedangkan AS Roma terpaut 5 poin dari Barcelona di posisi dua. Roma pastikan lolos ke fase knock out jika kalahkan Barcelona, asal BATE berhasil kalahkan Leverkusen.
Roma datang ke Camp Nou usai rebut hasil mengecewakan melawan Bologna di seri A. Sempat unggul, Roma imbang 2-2 lawan Bologna. Hasil ini bikin pelatih AS Roma, Rudi Garcia meradang.
"Pertandingan tadi (lawan Bologna) seperti parodi bukan pertandingan sepak bola. Bagaimana bisa main seperti itu? Tadi kayak pertandingan polo air dengan kaki. Satu-satunya hal positif tak ada pemain yang cedera," tandasnya, geram.(Def/Rjp)
Prediksi Susunan Pemain:
Advertisement