Lallana Ungkap Kelemahan Liverpool

The Reds sudah kebobolan 11 gol musim ini.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 25 Okt 2016, 22:30 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2016, 22:30 WIB
Adam Lallana
Adam Lallana rayakan gol ketiga Liverpool ke gawang Villarreal (reuters)

Liputan6.com, Liverpool - Winger Liverpool Adam Lallana mengakui The Reds sangat lemah dalam mengantisipasi set piece dari lawan. Lallana pun menuntut The Reds untuk segera mencari solusi.

Liverpool menang 2-1 atas West Bromwich Albion, akhir pekan lalu. Dalam laga itu, pasukan Jurgen Klopp kecolongan dari tendangan penjuru di akhir laga.

"Sangat mengecewakan kebobolan dari set piece lagi," kata Lallana di situs resmi klub.

"Bukan rahasia bahwa kami telah membiarkan beberapa gol tercipta dengan cara ini, dan kami tahu ini bukan tentang individu. Kami harus menghadapinya lebih baik sebagai tim."

Itu adalah gol ke-11 yang masuk ke gawang Liverpool musim ini. Tak ada tim lain di posisi enam besar, yang kecolongan sebanyak Lallana dan kawan-kawan.

"Ini masalah mentalitas. Kami harus lebih agresif, bekerja lebih baik pada posisi kami. Tapi tiga poin dari West Brom sangat penting bagi kami," Lallana menambahkan.

Berkat kemenangan itu, Liverpool kini di peringkat tiga klasemen dengan 20 poin. Mereka hanya kalah selisih gol dari Manchester City dan Arsenal di singgasana.
Pemain Chelsea, David Luiz (kanan), berusaha menghentikan pergerakan pemain Liverpool, Adam Lallana, pada laga Premier League di Stamford Bridge, London, Sabtu (17/9/2016) dini hari WIB. (Reuters/Dylan Martinez)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya