Jakarta - Pemain tengah PSIM Yogyakarta, Witan Sulaiman, tidak hanya pandai menggocek si kulit bundar di lapangan hijau. Pemain berusia 18 tahun itu juga pandai membuat konten YouTube.
Akun YouTube gelandang Timnas Indonesia U-19 itu memiliki lebih dari 26 ribu subscriber. Angka yang terbilang lumayan, mengingat Witan Sulaiman baru mengelola akun YouTubenya itu setahun yang lalu.
Kali pertama Witan mengunggah video YouTube yakni pada 20 Mei 2018. Ia memberi judul videonya tersebut "Witan Sulaeman finishing touch no good".
Advertisement
Sesuai dengan judulnya, video berdurasi 1 menit 18 detik itu memperlihatkan Witan yang tidak berhasil mengeksekusi dengan baik umpan dari Muhammad Iqbal. Sampai saat ini, video tersebut telah dilihat lebih dari 300 ribu pengguna YouTube.
Gelandang PSIM itu baru mengunggah delapan video di akun YouTubenya tersebut. Meski demikian, ia mendapat atensi cukup baik dari para penggemarnya.
Setiap video yang diunggah Witan Sulaiman tersebut hampir selalu ditonton lebih dari 20 ribu pengguna YouTube. Hanya video yang ia unggah pada 27 Mei 2018, yang memiliki viewers sedikit yakni 18 ribu saja.
Rayakan Ulang Tahun di China
Witan Sulaiman baru merayakan ulang tahunnya yang ke-18 pada 8 Oktober 2019. Melansir dari unggahan di akun Instargram Witan Sulaiman pada Rabu (9/10/2019), sang pemain sedang berlibur ke Chongqing, China.
Sejumlah fan turut mengucapkan selamat ulang tahun untuk gelandang PSIM Yogyakarta itu. "Selamat ulang tahun, Witan," tulis salah seorang fans.
Disadur dari Bola.com (Hesti Puji Lestari/Yus Mei Sawitri, Published 14-10-2019)
Advertisement