Bungkam Villarreal, Barcelona Siap Habis-habisan dengan Real Madrid demi Juara Liga

Barcelona untuk sementara tertinggal empat poin dari Real Madrid yang duduk di posisi puncak klasemen. Pique dkk. menempati peringkat kedua dengan 73 poin, hasil dari 22 kali menang, 7 imbang, dan 5 kali kalah.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 06 Jul 2020, 10:00 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2020, 10:00 WIB
Barcelona Bungkam Villarreal
Para pemain FC Barcelona merayakan gol pembuka mereka saat berkunjung ke markas Villarreal dalam pekan ke-34 La Liga Spanyol di stadion La Ceramica, Minggu (5/7/2020). Barcelona sukses menumbangkan tim tuan rumah Villarreal dengan skor telak 4-1. (AP Photo/Jose Miguel Fernandez de Velasco)

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona menang telak 4-1 atas Villarreal dalam lanjutan Liga Spanyol, Senin (6/7/2020) dinihari WIB. Kemenangan itu memompa moral Barcelona yang sedang bersaing memperebutkan gelar juara Liga Spanyol dengan Real Madrid.

Bek Barcelona, Gerard Pique menegaskan timnya siap berjuang sampai pekan terakhir. "Kami tidak suka tertinggal, tetapi kami akan bertarung sampai titik darah penghabisan karena kami tahu ini tidak mudah," kata Pique seperti dilansir Sportskeeda.

Barcelona untuk sementara tertinggal empat poin dari Real Madrid yang duduk di posisi puncak klasemen. Pique dkk. menempati peringkat kedua dengan 73 poin, hasil dari 22 kali menang, 7 imbang, dan 5 kali kalah.

Selisih itu nyaris saja melebar andai Barcelona gagal menang atas Villarreal dinihari tadi. Pada awal pertandingan, tim asuhan Quique Setien terlihat kerepotan meladeni serangan balik Villarreal.

Kedudukan pun sempat sama kuat 1-1. Namun kegemilangan trio lini depan, Luis Suarez, Lionel Messi, dan Antoine Griezmann membawa Barcelona menang.

Gol-gol Barcelona di laga itu datang dari gol bunuh diri Pau Torres (3'), gol Luis Suarez (20'), Antoine Griezmann (45'), dan Ansu Fati (86'). Sementara, sebiji gol Villarreal datang dari Gerard Moreno (14').

 

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini

Puji Griezmann

Barcelona Bungkam Villarreal
Penyerang Barcelona Antoine Griezmann (kanan) mencetak gol ketiga untuk timnya ke gawang Villareal dalam pekan ke-34 La Liga Spanyol di stadion La Ceramica, Minggu (5/7/2020). Barcelona sukses menumbangkan Villarreal dengan skor telak 4-1. (AP Photo/Jose Miguel Fernandez)

Lebih lanjut, Pique juga memuji kontribusi Griezmann di laga itu. Menurut Pique, gol Griezmann dapat mendongkrak kepercayaan dirinya sendiri.

"Bermain seperti ini, membiarkan Suarez, Messi dan, Griezmann di depan, membuat mereka dekat dengan kotak penalti lawan," kata Pique.

"Kami merasa lebih produktif. Gol Griezmann sangat penting supaya kepercayaan dirinya muncul," ujarnya mengakhiri.

Klasemen Liga Spanyol

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya