Tinggalkan Real Madrid, Gareth Bale Sedih Tapi Bangga Masuk Sejarah Los Blancos

Gareth Bale mengakhiri kontraknya dengan Real Madrid usai final Liga Champions yang dimenangkan Los Blancos. Bale raih trofi Liga Champions yang kelima.

oleh Defri Saefullah diperbarui 02 Jun 2022, 10:00 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2022, 10:00 WIB
Gareth Bale - Real Madrid - Liga Champions
Winger Real Madrid Gareth Bale menjadi pemain Inggris Raya pertama yang memenangkan Liga Champions dalam lima kesempatan. Real Madrid menang 1-0 atas Liverpool dalam laga final di Stade de France, Prancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB. (Foto AP / Manu Fernandez)

Liputan6.com, Jakarta Gareth Bale akhirnya mengucapkan selamat tinggalkan kepada Real Madrid. Setelah terombang-ambing dalam beberapa tahun terakhir, Bale harus pergi karena kontraknya berakhir.

Gareth Bale pun harus mengucapkan perpisahan yang menyedihkan. Namun di balik itu, dia pun berterima kasih karena jadi bagian dalam sejarah Madrid.

Bagaimana tidak, meski jarang main di tiga musim terakhir, Bale mengakhri karier di Madrid dengan penuh prestasi. Dia meraih gelar trofi Liga Champions untuk kelima kalinya.

Lewat media sosial, Bale menulis surat perpisahan dengan klub. Isinya soal perpisahan dengan Madrid usai akhiri karier di pertandingan final Liga Champions di Paris.

Sepanjang kariernya sejak gabung Madrid di 2013, Bale sudah tampil 178 kali. Dia pun mencetak 81 gol dan 16 trofi untuk Madrid.

 

Mimpi Tercapai

Real Madrid, Liverpool, Liga Champions, Gareth Bale
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale, melakukan selebrasi angkat trofi usai menjuarai Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Minggu (27/5/2018). Real Madrid menang 3-1 atas Liverpool. (AP/Pavel Golovkin)

 

Bale sama sekali tak mengungkit masa buruknya main di Madrid. Dia tetap senang sudah capai mimpi main di Madrid.

"Saya ingin menuliskan pesan untuk mengucapkan selamat kepada seluruh rekan saya, masa lalu dan sekarang, manajer-manajer saya, staf dan fans yang sudah mendukung saya," tulisnya.

"Saya tiba di sini sembilan tahun lalu sebagai seorang pemuda yang ingin mewujudkan mimpi saya main di Real Madrid. Memakai jersey putih, memakai lambang di dada, main di Bernabeu, memenangkan gelar dan menjadi bagian menang di Liga Champions."

 

Sulit Dilupakan

Foto: 5 Bintang Real Madrid dengan Bayaran Fantastis
Gareth Bale - Mantan pemain Tottenham Hotspur ini merupakan pemain Real Madrid dengan gaji tertinggi. Bale mampu mengantongi uang sebesar 540 ribu euro atau sekitar Rp8,7 miliar per pekan. (AFP/Franck Fife)

 

Bale mengatakan masanya di Real Madrid bakal sulit dilupakan. Soalnya segudang hal luar biasa terjadi dengannya di Madrid.

"Menadi bagian dari sejarah klub dan meraih apa yang sudah diraih sebagai pemain Real Madrid menjadi pengalaman luar biasa dan saya tak akan melupakannya," tulisnya.

"Bersama kita bisa membuat momen yang akan dikenang di sejarah klub ini. Ini sebuah kehormatan, terimakasih Hala Madrid!"

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya