Liputan6.com, Jakarta - Manchester United (MU) mengunjungi markas Wolverhampton Wanderers pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Molineux, Sabtu (31/12/2022) pukul 19.30 WIB. Anda bisa menyaksikan pertandingan langsung melalui streaming Vidio.
MU kini cuma tertinggal satu angka di belakang Tottenham Hotspur yang menduduki posisi empat usai menaklukkan Nottingham Forest pada pertandingan terakhir.
Baca Juga
Situasi ini jelas menambah semangat anak asuh Erik ten Hag. Mereka yakin berada di jalur yang tepat dalam usaha kembali ke masa kejayaan.
Advertisement
"Permainan yang sekarang, beda sama di awal musim. Kami sempat miss di beberapa pertandingan, tapi setelah itu saya rasa kami lebih baik," jelasnya dilansir dari Sky Sports.
"Sistem permainannya sudah bekerja. Tim ini lebih solid dan lebih mengerti satu sama lain," tambahnya.
Meski percaya diri, Setan Merah tetap perlu waspada pada laga Wolverhampton vs MU. Julen Lopetegui langsung memberi dampak positif setelah menjadi pelatih Wolverhampton dengan mempersembahkan kemenangan dalam dua laga yang dijalani.
Salah satunya kesuksesan menaklukkan Everton di partai teranyar. Namun, Wolves tetap membutuhkan tambahan angka karena masih menempati kawasan degradasi. Mereka menduduki peringkat 18, satu poin di bawah zona aman.
Kondisi Tim
Wolverhampton masih belum bisa menurunkan Chiquinho, Pedro Neto, dan Sasa Kalajdzic karena cedera. Daniel Podence juga dalam kondisi meragukan usai masalah kaki yang diderita pada laga terakhir melawan Everton.
Namun, Boubacar Toure dan Jonny Castro berpeluang kembali masuk skuad. Sementara Rayan Ait-Nouri dan Matheus Nunes harus berjuang untuk masuk tim utama.
Di lini depan, Diego Costa hampir pasti memenangkan persaingan melawan Raul Jimenez sebagai striker utama. Dia bakal dibantu Hwang Hee-chan dan Goncalo Guedes yang masuk menggantikan Podence.
MU kehilangan Victor Lindelof dan Scott McTominay karena menderita sakit. Status keduanya pun masih meragukan. Diogo Dalot dan Jadon Sancho juga bakal absen.
Lisandro Martinez sudah kembali berlatih usai membantu Argentina juara Piala Dunia 2022. Maka, jangan heran jika dia ambil bagian pada laga nanti.
Partisipasi Martinez membuat Luke Shaw kembali ke sisi kiri pertahanan, setelah jadi bek tengah dadakan melawan Forest. Di luar itu, Ten Hag kemungkinan tidak bakal merombak komposisi tim.
Enam nama di lini tengah dan depan bakal jadi andalan. Mereka adalah Bruno Fernandes, Casemiro, Christian Eriksen, Antony, Marcus Rashford, dan Anthony Martial.
Advertisement
Perkiraan Pemain dan Rekor Pertemuan
Wolverhampton (4-3-3): Jose Sa; Nelson Semedo, Nathan Collins, Max Kilman, Hugo Bueno; Joao Moutinho, Ruben Neves, Joe Hodge; Hwang Hee-chan, Goncalo Guedes; Diego Costa
Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Casemiro, Christian Eriksen; Bruno Fernandes, Antony, Marcus Rashford; Anthony Martial
5 Pertemuan Terakhir:
03-01-2022: Manchester United vs Wolverhampton 0-1
29-08-2021: Wolverhampton vs Manchester United 0-1
23-05-2021: Wolverhampton vs Manchester United 1-2
29-12-2020: Manchester United vs Wolverhampton 1-0
01-02-2020: Manchester United vs Wolverhampton 0-0
5 Pertandingan Terakhir Wolverhampton:
26-12-2022: Everton vs Wolverhampton 1-2
20-12-2022: Wolverhampton vs Gillingham 2-0
14-12-2022: Cadiz vs Wolverhampton 3-4
09-12-2022: Wolverhampton vs Empoli 1-1
13-11-2022: Wolverhampton vs Arsenal 0-2
5 Pertandingan Terakhir Manchester United:
27-12-2022: Manchester United vs Nottingham Forest 3-0
21-12-2022: Manchester United vs Burnley 2-0
11-12-2022: Real Betis vs Manchester United 1-0
08-12-2022: Cadiz vs Manchester United 4-2
13-11-2022: Fulham vs Manchester United 1-2