Liputan6.com, London- Chelsea dikabarkan turut memantau kondisi Neymar yang dikabarkan sudah meminta dijual oleh PSG. Neymar dalam kondisi yang tidak kondusif di PSG.
Selain sudah ditinggalkan teman akrabnya Lionel Messi, Neymar juga menjadi sasaran kritikan fans PSG. Neymar sebenarnya memprioritaskan untuk kembali ke Barcelona.
Baca Juga
Namun pelatih Barca, yang juga pernah jadi mantan rekannya, Xavi Hernandez dikabarkan tak tertarik. Xavi lebih membutuhkan Bernardo Silva dari Manchester City.
Advertisement
Chelsea dirumorkan ikut berburu dengan Neymar karena kedekatan sang pemain dengan manajer The Blues Mauricio Pochettino. Keduanya pernah kerja sama di PSG sehinga sudah tahu karakter masing-masing.
RMC Sport melaporkan, Chelsea terus melakukan kontak dengan perwakilan Neymar. Namun hal ini dibantah The Guardian yang mengklaim dapat info orang dalam Chelsea yang menyebutkan klub tak mencoba boyong Neymar musim ini.
Â
Mauricio Pochettino Kagum dengan Neymar
Â
Tak aneh kalau Chelsea tertarik dengan Neyar. Sang manajer memang menyukai Neymar yang dianggapnya sebagai sosok yang mudah diatur dan menolong tim.
"Sangat muda dengan Neymar karena Anda tak perlu melakukan banyak hal," ujarnya pada 2021 lalu.
"Sejak hari pertama saya melatih (PSG), dia sangat terbuka dalam bekerja keras, dia sangat rendah hati. Dia mendengarkan dan menerima instruksi dengan cara yang baik."
Â
Advertisement
PSG Pasang Harga untuk Neymar
PSG sudah terbuka untuk melepas Neymar. Klub asal Paris ini siap menerima tawaran 60 sampai 70 juta pounds untuk Neymar.
Tentu harga ini jauh dari harga awal PSG memboyongnya dari Barcelona pada 2017. Hingga saat ini, transfer Neymar senilai 222 juta euro belum bisa dikalahkan transfer manapun.
Kalau tak ada klub yang menampung, Neymar mungkin akan pergi ke klub Arab Saudi. Negara di Asia Tengah ini sudah memboyong sederet bintang yang masih produktif seperti Karim Benzema, Sadio Mane, N'Golo Kante dan Riyad Mahrez pada musim ini.
Â
Neymar Hapus PSG di Media Sosial
Â
Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Neymar mengirim sinyal yang menguatkan rumor kepindahannya dari Parc des Princes. Pesepak bola asal Brasil itu kedapatan menghapus jejak Les Parisiens dari bio di Instagram pribadinya.
Dilansir dari Sportskeeda, eks pemain Barcelona semula mencantumkan identitas "player of PSG" (pemain PSG) di bio akun media sosialnya. Akan tetapi, kalimat tersebut konon sudah tak terlihat di Instagram Neymar.
Situasi itu seolah menjadi tanda baru sang pemain bakal segera berpisah dengan klub raksasa Ligue 1 di bursa transfer musim panas kali ini.
Apalagi Neymar memang cukup santer dirumorkan bakal pindah dari Parc des Princes akibat situasinya yang kurang mengenakkan dengan ultras klub.
Sejauh ini Barcelona menjadi klub yang digadang-gadang berpotensi mengamankan jasa Neymar. Mundo Deportivo, yang mengutip laporan di Qatar, mengeklaim pemain internasional Brasil berpeluang kembali ke Cam Nou enam tahun setelah kepergiannya dari raksasa Catalan.
El Futbolero pun menyebut fans Blaugrana cukup antusias menyambut wacana ini. Pasalnya, Neymar dianggap masih kuat membela Barcelona hingga beberapa musim ke depan, sekaligus melanjutkan warisan yang sebelumnya ditinggalkan Lionel Messi di Camp Nou.
Â
Advertisement
Keinginan Neymar Tak Ditanggapi Presiden PSG
Â
Permintaan Neymar untuk pergi, yang dibuat hanya beberapa hari sebelum dimulainya musim baru, tidak ditanggapi dengan baik oleh presiden PSG Nasser Al Khelaifi.
Belum lama ini, Neymar mengirim sinyal yang menguatkan rumor kepindahannya dari Parc des Princes. Pesepak bola asal Brasil itu kedapatan menghapus jejak Les Parisiens dari bio di Instagram pribadinya.
Dilansir dari Sportskeeda, eks pemain Barcelona semula mencantumkan identitas "player of PSG" (pemain PSG) di bio akun media sosialnya. Akan tetapi, kalimat tersebut konon sudah tak terlihat di Instagram Neymar.