Silver Coustic, Band Asal Malang yang Jadi Idola Mahasiswa

Band yang sempat dipandang sebelah mata oleh banyak orang ini, kini bisa membuktikan eksistensinya di dunia hiburan

oleh Angga Utomo diperbarui 17 Mei 2017, 21:00 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2017, 21:00 WIB
Campus CJ
Band asal Malang yang dimanajeri oleh Herren ini merasa bangga bisa menjadi salah satu pengisi acara di Emtek Goes To Campus MalangFoto: Lasmie

Liputan6.com, Jakarta Emtek Goes To Campus Malang atau yang disebut EGTC UM telah usai digelar. Rangkaian acara yang dibuat selalu menyisakan cerita bagi semua orang. Tak terkecuali para pengisi acara di dalamnya, seperti halnya Silver Coustic Band.

Band asal Malang yang dimanajeri oleh Herren ini merasa bangga bisa menjadi salah satu pengisi acara di Emtek Goes To Campus Malang. Bukan hanya itu, personil lain seperti Agnes vokalis, Hida gitar, Faiky keyboard, Fitron drum serta Yeremia saxophone juga merasakan hal yang sama.

Jadwal kuliah yang padat membuat band ini tak mempunyai jadwal latihan khusus. Latihan pasti dilakukan di tempat acara sebelum acara mulai. Namun hal tersebut tak lantas membuat penampilan mereka jelek.

Meskipun latihan hanya dilakukan pada saat acara akan dimulai, Silver Coustic berhasil membawa semua peserta larut dalam lagu-lagu yang mereka bawakan. Tak heran para peserta pun antusias dan ikut bernyanyi bersama mereka. Bahkan saat acara usai, banyak peserta yang minta foto bareng para personilnya.

“Mungkin karena kita udah biasa dan yakin aja sama kemampuan ,dan kalaupun lupa kadang kita udah ada cara sendiri untuk mengatasinya dipanggung,” ucap Herren.

Band yang sempat dipandang sebelah mata oleh banyak orang ini, kini bisa membuktikan eksistensinya di dunia hiburan. Tawaran manggung pun hampir setiap hari ada. Bahkan setiap ada acara wedding, mereka selalu menjadi band yang dicari. Tak heran image band wedding pun melekat pada Silver Coustic.

Diakui Herren, saat perform di acara wedding dari segi waktu lebih efisien. Perform dua jam misalnya, dua lagu pertama diselingi host begitu seterusnya. Berbeda pada saat perform di acara even meski begitu, band ini tak mau terus berada di zona itu. Sehingga berbagai tawaran acara di luar wedding pun mereka terima. Bahkan hingga saat ini Silver Coustic mempunyai jadwal manggung reguler di beberapa cafe yang ada di Malang.

Dengan segala prestasi atau padatnya jadwal manggung, tak lantas membuat mereka berbesar hati. Mereka pun berharap bisa terus berkarya dan band mereka semakin solid dan semakin dikenal banyak orang.

"Kita bersyukur karena sekarang banyak apresiasi yang kita peroleh dari banyak orang," tambah Herren.

Penulis:

Lasmie

Citizen Journalist Sahabat Liputan6.com


Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: Sahabatliputan6@gmail.com serta follow official Instagram @sahabatliputan6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya