Bupati Anas Ajak Afi Nihaya Ikuti Beasiswa Banyuwangi Cerdas

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengajak Afi Nihaya Paradise untuk mengikuti beasiswa Banyuwangi Cerdas.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 19 Mei 2017, 13:01 WIB
Diterbitkan 19 Mei 2017, 13:01 WIB
Bupati Anas Ajak Afi Ikuti Beasiswa Banyuwangi Cerdas
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengajak Afi Nihaya Paradise untuk mengikuti beasiswa Banyuwangi Cerdas.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengajak Afi Nihaya Faradisa, siswi dari SMA Negeri 1 Gambiran, Banyuwangi, yang status Facebook-nya selalu viral untuk bertemu dengannya di Kantor Pemerintah Banyuwangi, Kamis (18/5/2017).

Dalam kesempatan itu, Anas mengajak gadis kelahiran 23 Juni 1998 itu untuk sarapan bersama. Momen pertemuan itu juga diabadikan Anas dalam InstaStory di akun Instagram pribadinya bernama @azwaranas.a3.

"Afi ini salah satu contoh pelajar yang memanfaatkan gadget untuk hal positif lewat tulisan. Tulisan Afi bagus, dan apa yang dilakukan Afi bisa menjadi inspirasi bagi pelajar lainnya," kata Anas.

Anas menambahkan, jika ia mengetahui kiprah Afi di media sosial, dan selalu menyita perhatian banyak orang.

"Terkait tulisan Afi, memang ada perbedaan pendapat, ada yang setuju dan ada yang tidak. Itu sesuatu yang wajar, banyak kepala pasti tidak bisa seragam sependapat," ia melanjutkan.

Bupati Anas juga menawarkan Afi untuk mengikuti beasiswa Banyuwangi Cerdas yang bekerja sama dengan beberapa universitas negeri. Beasiswa tersebut nantinya akan membiayai kuliah beserta biaya hidup selama berkuliah.

"Ini merupakan apresiasi dari pemerintah daerah kepada pelajarnya yang berprestasi," ujar Anas.

Kebersamaan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dan Afi Nihaya Paradise

Tulisan Afi memang sudah dikenal publik karena sangat kritis sekaligus inspiratif. Banyak tulisannya yang sudah viral di medsos. Tulisannya terbaru tentang ajakan untuk selalu damai dalam perbedaan telah disukai lebih dari 30 ribu orang, dan dibagikan puluhan ribu orang.

Dalam momen tersebut, Afi berkisah jika dia suka menulis sejak duduk di bangku sekolah dasar. Dia mendapatkan inspirasi menulis dari pengamatan sehari-hari dan banyak membaca buku.

“Saya sangat suka membaca, baik membaca lewat informasi di internet maupun dari buku-buku. Saya juga punya target membaca dalam satu bulan 1-3 buku,” kata Afi.

Afi menambahkan, meski gemar menulis sejak lama, ia baru aktif menulis menggunakan Facebook mulai Maret 2016. Tiga bulan setelah menggunakan Facebook, tulisannya pun mulai viral di medsos.

“Saat menulis, saya sebenarnya tidak ada niat supaya viral. Apa yang saya tulis hanya ingin berbagai kebaikan dengan orang lain. Tapi ternyata disukai dan dibagikan oleh banyak orang,” lanjut Afi.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya