Liputan6.com, Tampa - Pihak berwenang melaporkan ada pria asal Tampa, Florida, Amerika Serikat, mencuri dua buku cek. Si pencuri bahkan nekat berpura-pura menjadi polisi.
Awalnya, menurut laporan penangkapan, Sean Robert Garcia berkunjung ke rumah korban pada 27 Juni lalu. Saat berada di rumah korban pada siang hari, remaja berusia 19 tahun ini mengambil dua buku cek SunTrust.
Usai mencuri, Garcia pun mengirim pesan singkat kepada penghuni rumah bahwa ia telah mencuri cek tersebut.
Advertisement
Entah belum puas memperdaya, Garcia kemudian menghubungi rumah korban. Kali ini dia memperkenalkan diri sebagai 'Letnan Brown' dari Kepolisian Tampa.
Polisi gadungan ini mengatakan sedang menyelidiki kasus pencurian. Ternyata, pencuri yang berpura-pura jadi polisi ini tidak mengetahui. Ia justru sedang berbicara dengan Deputi Kepolisian Hillsborough County yang bernama Letnan Brown.
Singkat cerita, Garcia akhirnya ditangkap di rumahnya pada 29 Juni lalu. Seperti dilansir Tampa Bay Times, Sabtu (4/7/2015), ia pun mengakui perbuatannya.
Garcia didakwa atas kasus pencurian skala kecil sekaligus tindak pelanggaran akibat ulahnya pura-pura menjadi petugas penegak hukum. (Fhh/Ans )