Rekor! Nenek Ini Menuruni Gedung 94 Meter Pakai Tali

Nenek Doris Long bahkan memecahkan rekor dunia sebagai abseiler tertua.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Jul 2015, 11:00 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2015, 11:00 WIB
Rekor! Nenek Ini Menuruni Gedung 94 Meter Pakai Tali
Nenek Doris Long yang memecahkan rekor sebagai abseiler tertua. (Daily Mail)

Liputan6.com, London - Rasa takut tak menjadi penghalan aktivitas nenek satu ini. Buktinya, walaupun sudah berumur 101 tahun, ia berhasil memecahkan rekor dunia sebagai abseiler tertua.

Abseiler merupakan kegiatan menuruni sebuah gedung atau bangunan (vertikal ke bawah) yang tinggi dengan menggunakan tali.

Adalah Doris Long, seorang nenek yang telah melakukan aktivitas abseiler dengan menuruni sebuah menara dengan tinggi 94 meter. Aksinya menarik perhatian banyak orang.

Selesai beliau menuruni bangunan tersebut, tepuk tangan serta sorak bahagia dari orang-orang menyambutnya di bawah gedung.

Aksi Nenek Doris Long yang memecahkan rekor sebagai abseiler tertua. (Daily Mail)

"Aku tidak merasa takut dan merasa tidak pernah memiliki rasa takut," ucap Doris Long, yang diberitakan Daily Mail dikutip Selasa (14/7/2015).

Long telah melakukan kegiatan abseiler sejak berusia 85 tahun. Ternyata, kegiatan tersebut tidak hanya sekadar untuk menarik perhatian banyak orang, melainkan sebagai ajang untuk mengumpulkan dana bagi The Rowans Hospice. Luar biasa!

(Frederica/Tnt)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya