Bayi Panda Diberi Nama oleh Ibu Negara AS dan China

Bayi panda diberi nama Bei Bei yang artinya 'yang berharga'.

oleh Arie Mega Prastiwi diperbarui 27 Sep 2015, 12:30 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2015, 12:30 WIB
Bayi Panda Diberi Nama oleh Ibu Negara AS dan China
Bayi Panda Diberi Nama oleh Ibu Negara AS dan China (NYTimes)

Liputan6.com, Washington DC - Sementara Presiden AS dan China melakukan perundingan tertutup, kedua ibu negara melakukan kegiatan lainnya: yaitu mengumumkan nama bayi Panda dari induk Mei Xiang.

Michelle Obama dan Peng Liyuan memberi nama bayi panda yang baru seumur satu bulan itu Bei Bei. Kedua ibu negara ini sepakat untuk memilih nama dari daftar nama yang diajukan oleh Wolong National Nature China dan Kebun Binatang Washington. Bei Bei berarti 'yang berharga' dalam bahasa China.

Dalam upacara itu, Michelle dan Peng membuka gulungan kertas yang berisi nama si bayi panda. Keduanya juga mendengarkan keterangan tim dokter hewan tentang status kesehatan Bei Bei. Direktur Kebun Binatang Washington, Dennis W. Kelly yang hadir dalam upacara itu, sebelumnya mengatakan bahwa pengumuman ini merupakan sebuah hubungan bilateral lingkungan hidup yang telah dijalin AS dan China lebih dari empat dekade lalu.

Salah seorang ahli panda dari China memuji kemampuan kebun binatang AS dalam hal merawat panda ini. "Mereka memberi kami sebuah pelajaran dan tips bagaimana membidani bayi-bayi panda di masa akan datang dalam bertahan hidup," kata salah seorang delegasi seperti dikutip dari NY Times, Minggu (27/9/2015). Kembaran Bei Bei mati empat hari setelah mereka lahir pada 22 Agustus lalu. Ia tak bisa bertahan karena sang ibu kesulitan mengasuh keduanya, menurut blog kebun binatang.  

AS dan China telah melakukan kerja sama 'pengiriman' panda semenjak 1972. Pasangan panda pertama yang datang ke AS adalah adalah Ling Ling dan Hsing Hsing. Semenjak saat itu, kedua negara rutin bertukar informasi mengenai kondisi panda. (Rie)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya