Liputan6.com, Tucson - Seorang nenek yang tersesat di hutan Arizona selama sembilan hari berhasil bertahan hidup dengan beradaptasi terhadap lingkungan sekitar. Ia meminum air yang ada di kolam dan memakan tanaman liar.
Berkat tulisan yang ia susun dari kayu, wanita bernama Ann Rodgers itu pun berhasil ditemukan tim penyelamat.
Baca Juga
Baca Juga
"Tulisan yang membentuk 'Help' dari tumpukan kayu yang mengarah pada penyelamatannya," kata pihak berwenang seperti dikutip dari Fox News, Rabu (13/4/2016)
Advertisement
"Tanda itu membantu penyelamat mengevakuasi wanita 72 tahun itu di White Mountains, timur Arizona awal bulan April," jelas Departemen Keamanan Publik negara itu.
Setelah dievakuasi, Rodgers menolak berkomentar lebih lanjut. Namun ia mengungkapkan kepada stasiun TV Tucson, Selasa 12 April, bahwa ia kehabisan makanan dan air dari mobil yang habis dalam beberapa hari. Sehingga ia harus bertahan hidup dengan alam.
"Aku makan tanaman gurun. Pun demikian dengan anjingku, yang juga menyelami rawa, dan menemukan tempat yang paling mudah dijangkau," katanya.
Rodgers hilang 31 Maret lalu, saat ia menuju rumah cucunya di Phoenix.
"Dia tersesat, dan kendaraan hybrid-nya kehabisan gas dan listrik," kata pihak berwenang.
Mobilnya ditemukan tiga hari setelah pencarian dimulai, tapi tim penyelamat masih berjuang untuk menemukannya hingga 7 hari kemudian.
Pihak berwenang menemukan anjingnya pada 9 April, setelah awak pesawat melihat sebuah simbol yang terbuat dari kayu dan batu bertuliskan kata bantuan.
"Aku melambaikan tangan ke helikopter. Ketika tim mendarat untuk menyelamatkanku, aku terduduk dan menangis," ungkapnya.
Rodgers telah meninggalkan daerah bersimbol bantuan itu saat tim penyelamat datang. Ia ditemukan di dekat Reservation Fort Apache setelah memulai sinyal dengan membakar sesuatu.
Departemen Keamanan Publik mengatakan Rodgers terlalu banyak terkena sengatan matahari, tapi kondisinya sehat dan mampu berjalan ke helikopter dengan sedikit bantuan. Dia lalu dibawa ke rumah sakit di Payson untuk pengobatan dan dipulangkan.
Upaya penyelamatan Rodgers terjadi setelah tiga orang yang terdampar di pulau Mikronesia dekat Papua Nugini. Mereka berhasil dievakuasi, setelah tim melihat simbol bertuliskan 'Help' dari daun palem.