Liputan6.com, Montgomery - Bermain sambil belajar, tampaknya istilah satu ini berlaku untuk seorang remaja bernama Darby Risner, yang baru-baru ini kena batu perbuatannya sendiri.
Dikutip dari Mirror.co.uk, Jumat (24/6/2016), seorang remaja iseng berpikir akan sangat lucu, jika dia bisa menakut-nakuti temannya dengan melompat ke luar sambil mengenakan kepala boneka Barney.
Baca Juga
Tapi apa hendak dikata, alih-alih bisa menertawai temannya, gadis yang baru menginjak usia 15 tahun itu, malah menjadi bahan tertawaan oleh teman, dan bahkan orang dewasa yang berada di dekat mereka.
Advertisement
Baca Juga
Sebuah rekaman video memperlihatkan Darby meronta sambil berguling di atas lantai, mencoba untuk membuka kostum kepala dinosaurus berwarna ungu, yang terjebak di kepalanya.
Dua orang temannya, terlihat mencoba membantu gadis itu, sambil menahan diri mereka untuk tidak tertawa terbahak-bahak.
Mereka mencoba menarik kostum Barney itu dari kepala temannya. Namun, setiap kali Darby mengeluarkan suara saat mereka menarik kostum tersebut, kedua gadis remaja yang berusaha menolongnya itu langsung tertawa geli, melihat perbuatan teman mereka.
Kejadian konyol tersebut terjadi pada acara tidur bersama yang diadakan di sebuah gereja di Trussville, Alabama. Darby berniat untuk mengejutkan teman-temannya dengan bersembunyi di tangga sambil mengenakkan kepala Barney.
Kostum dinosaurus ungu Barney tersebut merupakan pemberian pendetanya beberapa tahun lalu.
Sebelum sempat melancarkan aksi nakalnya, kepala karakter kartun tersebut tergelincir di bahunya dan menjebak badan hingga kepalanya di dalam kepala kostum tersebut.
Kasihan melihat Darby yang terjebak, teman-temannya pun berusaha untuk melepaskan kepala karakter itu darinya, bahkan ada yang mengusulkan menggunakan Vaseline.
Namun, usaha mereka sia-sia. Kostum itu tidak bergerak sedikitpun dari kepala Darby.
Akhirnya Darby dibawa paksa ke pos pemadam kebakaran, meminta tolong petugas untuk melepaskan Barney dari Darby.
"Ketika mereka masuk, aku tidak bisa menahan tawaku," kata Letnan pemadam kebakaran Vince Brunotold.
"Kami mencoba untuk profesional. Tapi dia terlihat sangat putus asa, kami jadi terkikik-kikik melihat tingkahnya," kata dia.
Akhirnya, setelah petugas menggunting bagian belakang kepala kostum, Darby bebas dari 'cengkeraman' kepala Barney.
"Aku bahkan menertawakan diriku sendiri," kata Darby.