Liputan6.com, London- Kucing bernama Larry telah menemani Perdana Menteri Inggris di Downing Street 10 selama satu dekade. Larry sejauh ini telah menemani tiga Perdana Menteri Inggris di rumah dinas tersebut.
Dilansir AFP, Rabu (10/3/2021), kucing dengan bulu cokelat-putih itu tiba di Downing Street pada 15 Februari 2011, pada usia empat tahun.
Baca Juga
Dia diadopsi dari Battersea Dogs & Cats Home London, sebuah penampungan hewan, dan dipilih karena keterampilannya dalam menangkap tikus, menurut biografi di situs web Downing Street.
Advertisement
Larry bahkan telah menerima gelar Chief Mouser, sebagai hewan pertama di kediaman dan kantor perdana menteri.
Namun, mantan Perdana Menteri David Cameron mengungkapkan, dirinya sempat kecewa karena kucing itu tidak melakukan tahap perencanaan taktis, meski telah menangkap tiga tikus pada bulan-bulan pertama Cameron tinggal di Downing Street.
Meskipun tidak memiliki naluri membunuh, Larry pernah bertengkar hebat dengan kucing lainnya termasuk Palmerston, kucing berbulu hitam-putih di gedung Kementerian Luar Negeri Inggris.
Sejak saat itu, Palmerston si kucing hitam-putih tidak lagi menjadi penghuni rumah dinas politik dan pindah ke wilayah pedesaan pada 2020 lalu.
Â
Â
**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.
Saksikan Video Berikut Ini:
Kucing yang Mengambil Hati Rakyat Inggris
"Diplomasi soft-power Larry telah merebut hati publik Inggris," kata pihak Downing Street.
Hal itu pun termasuk membangun hubungan baik dengan jurnalis, fotografer, dan kru kamera yang berada di luar Downing Street. Para jurnalis dalam beberapa kesempatan menghadiahi Larry dengan makanan ringan.
Ketika Cameron meninggalkan Downing Street pada 2016, Larry tetap bertahan di rumah dinas PM Inggris tersebut. Cameron bahkan harus menghadapi rumor yang beredar tentang keretakan hubungannya dengan kucing tersebut pada sesi tanya jawab perdana menteri terakhirnya dengan anggota parlemen.
Ia kemudian menunjukkan foto dirinya bersama Larry, dan menyampaikan "Entah bagaimana saya tidak mencintai Larry."
Sejak dianggap sebagai bagian dari staf Downing Street, Larry telah tinggal bersama PM Theresa May dan sekarang PM Boris Johnson.
Advertisement