Top 3: Saat Pelukan Dilarang di Olimpiade Beijing Tapi Kondom Gratis Disorot

Kabar dari Olimpiade Beijing perihal kondom gratis hingga kasus COVID-19 melonjak di Korsel dan rambut terbakar Michael Jackson saat syuting iklan Pepsi tengah jadi sorotan di Top 3 Global Liputan6.com berikut.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 27 Jan 2022, 11:25 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2022, 11:00 WIB
FOTO: Mengunjungi Desa Olimpiade Musim Dingin 2022
Seorang anggota staf berjalan melewati mural maskot Olimpiade Bing Dwen Dwen di Desa Olimpiade Musim Dingin, Beijing, China, Jumat, 24 Desember 2021. Olimpiade dan Paralimpiade Musim Dingin 2022 akan diadakan mulai bulan Februari. (AP Photo/Mark Schiefelbein)

Liputan6.com, Jakarta Penyelenggaraan Olimpiade Beijing 2022 tinggal menghitung hari. Banyak tantangan dihadapi China terlebih karena gelaran olahraga ini dilangsungkan saat pandemi COVID-19 belum usai.

Tapi yang tengah jadi sorotan publik adalah perihal aturan pembatasan COVID-19 terkait pelukan. Dalam pedoman penanganan COVID-19 bagi personel Olimpiade, atlet diinstruksikan untuk meminimalkan interaksi fisik seperti pelukan, tos dan jabat tangan serta menjaga jarak sosial setidaknya dua meter dari sesama pesaing.

Sementara kondom dibagikan gratis untuk para atlet dalam ajang Olimpiade Beijing tersebut.

Isu lain yang jadi sorotan adalah perihal kasus COVID-19 yang terus meroket di Korea Selatan. Terkini 13 ribu kasus COVID-19 sehari.

Kisah tentang rambut bintang legendaris Michael Jackson yang terbakar saat syuting iklan Pepsi juga mencuri perhatian pembaca kanal Global Liputan6.com hari ini.

Berikut selengkapnya dalam Top 3 Global Liputan6.com edisi Kamis (27/1/2022):

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

1. Pelukan Tak Dianjurkan Saat Olimpiade Beijing, tapi Kondom Tersedia Gratis

FOTO: Mengunjungi Desa Olimpiade Musim Dingin 2022
Para pekerja mengantarkan gerobak berisi peralatan ke alun-alun komersial di Desa Olimpiade Musim Dingin, Beijing, China, Jumat, 24 Desember 2021. Olimpiade dan Paralimpiade Musim Dingin 2022 akan diadakan mulai bulan Februari. (AP Photo/Mark Schiefelbein)

Penyelenggara Olimpiade Beijing mengikuti tradisi menyediakan kondom untuk para atlet, meskipun ada pedoman jarak sosial yang rinci yang dimaksudkan untuk mengekang penyebaran COVID-19 dalam "loop tertutup" di mana Olimpiade akan berlangsung.

"Semua unit terkait Olimpiade akan memberikan kondom dalam jumlah yang sesuai secara gratis pada waktu yang tepat kepada orang-orang yang telah check-in untuk tetap berada di dalam lingkaran," kata penyelenggara kepada Reuters melalui email pada Selasa 25 Januari 2022 seperti dikutip dari Channel News Asia, Rabu (26/1/2022).

Penyelenggara sejauh ini tidak mengatakan berapa banyak kondom yang akan mereka bagikan.

Sementara itu, dalam pedoman penanganan COVID-19 bagi personel Olimpiade, atlet diinstruksikan untuk meminimalkan interaksi fisik seperti pelukan, tos dan jabat tangan serta menjaga jarak sosial setidaknya dua meter dari sesama pesaing.

Selengkapnya baca di sini...

2. Akibat Omicron, Korsel Catat 13 Ribu Kasus COVID-19 Sehari

Ilustrasi bendera Korea Selatan (unsplash)
Ilustrasi bendera Korea Selatan (unsplash)

Korea Selatan mencatat 13 ribu kasus COVID-19 sehari. Angka itu menjadi rekor terbaru di negara tersebut dan kasus baru virus corona diprediksi naik terus.

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan Korsel, ada 13.012 kasus COVID-19 pada Rabu (26/1) kemarin. Sebanyak 385 kasus termasuk kategori parah.

Akan tetapi, otoritas kesehatan meminta masyarakat tetap tenang. Kenaikan kasus dinilai tak bisa menjadi alarm utama dalam keparahan kasus, faktor lain yang harus dilihat adalah keterisian rumah sakit.

"Naiknya infeksi tentunya menjadi poin kekhawatiran, tetapi kita harus menafsirkan krisis Omicron dalam hal kasus kritis, kematian, dan kapaistas sistem kesehatan, ketimbang perhitungan harian saja," ujar pejabat kesehatan Korsel, Sohn Young-rae, dikutip dari Yonhap, Kamis (27/1/2022).

Selengkapnya klik di sini...

3. Rambut Michael Jackson Terbakar Saat Syuting Iklan Pepsi

Michael Jackson
Michael Jackson meninggal pada tahun 2009 lalu. (AFP/Bintang.com)

Tepat hari ini tahun 1984, penyanyi legendaris Michael Jackson harus menerima perawatan di rumah sakit karena luka bakar serius di kepalanya.

Luka itu dapat ditunjuk setelah tersambar api selama syuting, demikian dikutip dari laman BBC, Kamis (27/1/2022).

Michael Jackson kala itu berusia 25 tahun dan menyanyikan lagu hitnya "Billie Jean" untuk iklan Pepsi di Los Angeles.

Tiga ribu orang penggemar menyaksikan betul kembang api meletus di belakang sang superstar, menghujaninya dengan menyaksikan api yang kemudian menghidupkannya.

Selanjutnya di sini...

Infografis 5 Cara Lindungi Diri dan Cegah Penyebaran COVID-19 Varian Omicron

Infografis 5 Cara Lindungi Diri dan Cegah Penyebaran Covid-19 Varian Omicron. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 5 Cara Lindungi Diri dan Cegah Penyebaran Covid-19 Varian Omicron. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya