Penembakan Massal di Philadephia AS Tewaskan 4 Orang, 1 Tersangka dengan Rompi Anti-Peluru Ditangkap

Penembakan massal kembali mengguncang Amerika Serikat. Sejumlah orang menjadi sasaran tembak.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 04 Jul 2023, 09:59 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2023, 09:59 WIB
Ilustrasi Penembakan
Ilustrasi Penembakan di Philadelphia, Amerika Serikat (AS) (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Kingsessing - Penembakan massal kembali mengguncang Amerika Serikat. Sejumlah orang menjadi sasaran tembak.

"Delapan orang telah ditembak dalam penembakan massal di daerah Kingsessing di barat daya Philadelphia pada hari Senin 3 Juli 2023," kata polisi seperti dikutip dari BBC, Selasa (4/7/2023).

Seorang tersangka telah ditahan dan sebuah senjata telah ditemukan, CNN melaporkan. Dua anak dilaporkan dibawa ke rumah sakit.

Tersangka mengenakan rompi balistik (rompi anti-peluru) dan memiliki senapan dan pistol, lapor Philadelphia Inquirer.

Para korban ditemukan oleh polisi di beberapa lokasi, kata surat kabar itu.

Tak lama kemudian, media tersebut mengabarkan bahwa empat orang tewas dan empat lainnya luka-luka Senin malam dalam penembakan massal di bagian Kingsessing, barat daya Philadelphia. Selain mengutip polisi bahwa seorang tersangka telah ditahan.

Setidaknya dua remaja termasuk di antara mereka yang ditembak. Tepat setelah jam 10 malam, polisi mengatakan bahwa salah satu remaja dibawa ke Children’s Hospital of Philadelphia. Kondisi remaja lainnya tidak dipublikasikan.

Tepat sebelum jam 20.30 malam, seorang polisi mendengar suara tembakan dan menemukan setidaknya satu korban di area South 56th Street dan Chester Avenue.

Polisi menerima banyak laporan tentang seorang pria bersenjatakan senapan yang masih menembak di daerah tersebut saat mereka menanggapi tempat kejadian. Petugas juga melaporkan mendengar suara tembakan.

Dalam beberapa menit, polisi menemukan empat korban di beberapa lokasi dan membawa mereka ke Penn Presbyterian Medical Center. Empat korban lagi tiba dengan kendaraan pribadi ke rumah sakit yang sama.

Tepat sebelum jam 20.40 malam, polisi melaporkan bahwa mereka telah menangkap seorang pria yang mengenakan rompi balistik dan menemukan senapan, pistol, dan amunisi tambahan magasin di gang di belakang blok 1600 South Frazier Street.

 

Enam Selongsong Peluru

ilustrasi peluru tembakan.
ilustrasi peluru tembakan. (iStockphoto)

Tidak ada petugas yang melepaskan senjata api mereka selama penangkapan, kata polisi.

Polisi mengatakan dua remaja diperkirakan akan diangkut dari Penn Presbyterian ke Children’s Hospital of Philadelphia.

Setidaknya enam selongsong peluru terlihat di jalan di blok 1600 South 56th Street, tidak jauh dari lokasi salah satu korban remaja yang ditembak.

Sementara itu, sebuah truk boks yang diparkir di dekat TKP terlihat penuh dengan lubang peluru. Sedangkan di sudut South 56th Street dan Chester Avenue, sebuah sepeda tergeletak di trotoar.

Tetangga menyaksikan dari beranda dan balkon mereka saat detektif memeriksa TKP yang luas.

Hingga Minggu 2 Juli malam waktu setempat, kota itu telah mencatat 212 pembunuhan sepanjang tahun ini, turun 19% dari periode yang sama pada 2022.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya