Liputan6.com, Jakarta Bumbu dapur seperti kayu manis, cengkeh, ekstrak vanili, jika dicampur dengan buah-buahan dapat menjadi minuman yang menyehatkan untuk jantung
Suzanne Steinbaum, DO, penulis dari buku berjudul: Dr. Suzanne Steinbaum’s Heart Book, mengatakan bahwa minuman hangat yang tidak mengandung alkohol, jika diminum dengan tepat dapat memberikan irama jantung dan fibrilasi atrium yang normal.
Baca Juga
Melansir Everyday Health, Sabtu (7/1/2017)Â berikut tiga minuman hangat yang dapat menyehatkan jantung Anda.
Advertisement
1. Susu vanila panas
Dari anak hingga dewasa tentu menyukai rasa manis dari rasa vanila dan rupanya jenis bahan makanan ini memiliki manfaat baik bagi jantung sehat.
Lemak jenuh dalam ekstrak vanili, bila dicampur ke dalam susu kedelai atau susu nabati dan gula secukupnya akan melindungi kesehatan jantung segala usia.
2. Jus Craberi dan jeruk wassail panas
Campuran kedua jenis buah ini bila ditambah cengkeh dan kayu manis dapat menjaga jantung Anda, karena mereka memiliki sifat anti-inflamasi yang baik untuk tubuh.
3. Jus apel dan kayumanis
Sari apel yang dicampur kayumanis akan menghangatkan tubuh dan baik untuk jantung yang sehat.
Menurut Steinbaum, apel yang bersifat antioksidan dan kaya vitamin C, serta merupakan sumber potasium yang baik sangat baik untuk kesehatan jantung.