6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan

Sajian gado-gado ini berhasil curi perhatian netizen.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 30 Mei 2021, 10:16 WIB
Diterbitkan 30 Mei 2021, 10:16 WIB
6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/foodfess2/missseerrrablee)

Liputan6.com, Jakarta Siapa yang tak mengetahui makanan khas Jakarta bernama Gado-gado? Makanan yang berisi aneka sayuran yang direbus kemudian dibumbui dengan bumbu kacang serta tambahan irisan telur rebus ini dapat mudah ditemukan di berbagai daerah di Indonesia.

Makanan gado-gado sendiri umumnya disajikan dalam sebuah piring yang di atasnya ditaburi dengan bawang goreng serta emping ataupun kerupuk. Biasanya sajian gado-gado memiliki porsi yang cukup banyak dan sangat mengenyangkan.

Tak hanya mudah di temukan di warung-warung pinggir jalan saja, namun saat ini kamu juga bisa mendapatkan gado-gado di restoran mewah. Tentu saja tampilan sajian gado-gado ala restoran fine dining ini akan sangat berbeda dari biasanya.

Bahkan, baru-baru ini netizen sempat dihebohkan dengan adanya tampilan gado-gado ala restoran fine dining di media sosial. Pasalnya, sajian makanan khas Jakarta tersebut disajikan dengan sangat cantik. Bukan hanya tampilannya yang jadi sorotan. Namun, perbedaan porsi gado-gado ala fine dining tersebut juga jadi perhatian netizen.

Penasaran bagaimana bentuk sajian gado-gado ala restoran fine dining? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa potret sajian gado-gado ala restoran fine dining yang jadi sorotan netizen, Minggu (30/5/2021).

1. Ini dia salah satu bentuk sajian gado-gado di salah satu hotel mewah. Menarik banget ya.

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/foodfess2)

2. Kalau ini bukan hanya bentuknya yang menarik tapi porsinya cukup banyak juga.

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/rumdelightt)

3. Terlihat begitu mewah ya saat gado-gado dijadikan sebagai makanan pembuka.

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/ichachaha1)

4. Penataannya benar-benar rapi ya.

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/unchpat)

5. Kalau gado-gado satu ini memang sangat cantik ya, tapi porsinya benar-benar sedikit. Kira-kira harganya berapa nih?

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/missseerrrablee)

6. Kalau sajian gado-gado ini yang cukup umum ditemukan di berbagai tempat makan ya. Tapi sangat menggugah selera nih.

6 Potret Sajian Gado-Gado Ala Restoran Fine Dining Ini Bikin Sayang Dimakan
Gado-gado (Sumber: Twitter/nurainunnisa11)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya