Intip Mitos Seputar Puasa yang Membahayakan Keuangan

Jangan sampai puasa justru menguras dompet Anda. SImak apa saja mitos yang membahayakan keuangan Anda selama puasa.

oleh Nabila Mecadinisa diperbarui 31 Mei 2017, 12:18 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2017, 12:18 WIB
Intip Mitos Seputar Puasa yang Membahayakan untuk Keuangan
Jangan sampai saat puasa justru isi dompet menjadi terkuras ya. SImak apa saja mitos yang membahayakan keuangan Anda selama puasa. (Foto:iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Mitos itu unik. Kebenarannya diragukan, tapi banyak yang percaya begitu saja. Termasuk mitos yang tidak benar soal puasa.
Memang, bulan puasa identik dengan banyak hal yang berkaitan dengan mitos. Sayangnya, mitos yang tidak benar soal puasa ini bisa berbahaya untuk keuangan.

Meski begitu, masih saja orang-orang mengikutinya. Mungkin karena Indonesia lekat dengan kisah-kisah mitos sejak dahulu.

Kembali lagi soal mitos puasa, berhubung bulan suci Ramadan sudah tiba, simak beberapa mitos yang tidak benar supaya tidak membebani keuangan. Berikut ini beberapa di antaranya, seperti yang dirilis tim DuitPintar.com.

1. Banyak-banyak tidur saat puasa
Tidur adalah salah satu bentuk ibadah. Tapi bukan lantas kita harus tidur terus menerus ketika puasa. Terlalu banyak tidur saat puasa justru bisa membuat tubuh lemas. Ditambah lagi, banyak risiko kesehatan akibat terlalu banyak tidur. Jika jatuh sakit, kita harus keluar uang untuk biaya perawatan sampai pengobatan. Lebih baik tidur secukupnya saja, sama seperti saat sebelum puasa.

2. Berbukalah dengan yang manis
Konsumsi glukosa atau segala makanan-minuman yang manis memang penting saat puasa. Tapi berbukalah dengan yang manis-manis ternyata mitos belaka jika berlebihan.

Jika terlalu banyak mengonsumsi gula, kita bisa berisiko terkena diabetes. Sebetulnya, dua sampai tiga buah kurma basah cukup untuk mengawali buka puasa.

Bila bosan makan kurma begitu saja, bisa diolah menjadi menu lain. Misalnya dibuat es kurma. Tapi hati-hati, kebanyakan es juga bisa membuat kita sakit.

3. Tidak masalah jika tidak sahur


Memang, sahur bukanlah hal wajib saat puasa. Namun mitos puasa tanpa sahur juga bisa berujung bencana buat dompet kita. Saat tidak sahur, tubuh jadi terganggu metabolismenya dan membuat kita jatuh sakit. Sebab, kita tidak akan menerima asupan apa pun selama setidaknya sembilan jam ke depan.

Badan pun akan terasa lemas seharian. Otak susah diajak berpikir, bisa-bisa pekerjaan di kantor juga terganggu. Sebisa mungkin usahakan makan sahur agar puasa lebih lancar dan produktivitas pun terjaga.

4. Puasa menurunkan berat badan
Jika betul puasa menurunkan berat badan, pasti produk-produk penurun bobot tidak akan laku. Nyatanya, tidak makan seharian bisa menurunkan berat badan. Tapi banyak yang kemudian “balas dendam” saat buka puasa. Begitu suara azan terdengar, langsung menyeruput es buah sambil makan gorengan. Bagaimana bisa turun berat badan jika itu yang Anda lakukan? Mitos ini bisa membahayakan kesehatan kalau dipercaya begitu saja. Begitu juga dengan dompet, karena uang bisa tersedot untuk membeli aneka makanan.

5. Tak perlu olahraga
Puasa membuat badan lemas buat sebagian orang. Alhasil, banyak yang jadi malas beraktivitas, termasuk olahraga. Padahal dengan olahraga, justru badan bisa kembali bugar.

Cukup lakukan olahraga ringan agar tubuh tetap sehat dan bugar selama menjalani ibadah puasa

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya