Liputan6.com, Jakarta - Kejaksaan Agung menahan Direktur PT Saptaguna Dayaprima Gunawan, Selasa 3 Februari lalu. Dia ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan korupsi pengadaan bus Transjakarta tahun anggaran 2012.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku senang dengan tindakan tegas yang dilakukan Kejaksaan Agung. "Biarin saja biar orang kapok nggak berani sembarangan, bagus kayak berharap gitu," ujar Ahok di Balaikota, Jakarta Kamis (5/2/2015).
Ahok mengatakan, penahanan terhadap pemenang tender Transjakarta harusnya dapat menjadi pelajaran bagi siapa pun yang akan ikut tender. Itu untuk menunjukan sudah sulit mencoba korupsi saat ini.
"Saya berharap, yang tender di Jakarta mulai ngerti bahwa zamannya berubah. Jadi nggak ada lagi zamannya mark up, mainin space yang rugi, nggak ada lagi," jelas Ahok.
Penahanan Gunawan berdasarkan Surat Perintah Penahanan Nomor Print-04/F.2/Fd.1/02/2015 tertanggal 3 Februari 2015. Selain Gunawan, jaksa penyidik juga telah menahan 3 tersangka lainnya dalam kasus ini. Mereka adalah Udar Pristono (mantan kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta), Hasbi Hasibuan, dan Gusti Ngurah Wirawan.
Gunawan sebelumnya diperiksa terkait kronologis keberadaan PT Saptaguna Dayaprima sebagai rekanan dalam tender pengadaan bus Transjakarta. Perusahaan ini merupakan pemenang tender pengadaan bus Transjakarta. (Sun/Mut)
Ahok: Pemenang Tender Transjakarta Dipenjara Biar Kapok
"Saya berharap, yang tender di Jakarta mulai ngerti bahwa zamannya berubah. Jadi nggak ada lagi zamannya mark up," kata Ahok.
Diperbarui 05 Feb 2015, 15:32 WIBDiterbitkan 05 Feb 2015, 15:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gula Darah Tinggi? Turunkan Cepat & Aman dengan Cara Ini
Kumpulan Doa Sebelum Pembacaan Alkitab Kristen Protestan, Simak Panduan Lengkap
Wamentan Pastikan Beras Berkutu Tak Disalurkan ke Rakyat, Jadi Pakan Ternak
Tren Harga Kripto selama Ramadan 2025, Mau Serok Bitcoin?
Polres Jakut Gerebek Markas Gangster, Ratusan Sajam dan Narkoba Disita
Ray Dalio: Lonjakan Utang AS Bikin Ekonomi Global Makin Berat
Mobil Listrik Geely Laku keras, Setiap 2 Menit Terjual 1 Unit
Kemendag Bakal Denda Rp 2 Miliar Pelaku Korupsi Takaran Minyakita
Mau Rights Issue, Saham MINA Jeblok 24,89%
Sejarah dan Aturan Pemberian THR Lebaran di Indonesia
Hasil All England 2025: Gregoria Mariska Tunjung Lewati Rintangan Pertama
Cuma 1 Pemain Manchester United yang Konsisten dan Berhasrat Menang