Liputan6.com, Nusa Dua - Aktivis Indonesia Coruption Watch (ICW) Emerson Yuntho meragukan pelimpahan kasus Komjen Pol Budi Gunawan terkait dugaan rekening tidak wajar, dari Komisi Pemberantasan korupsi (KPK) kepada Kejaksaan Agung (Kejagung).
"Proses pelimpahan ini riskan disalahgunakan untuk kepentingan penghentian penyidikan atau penuntutan terhadap Komjen Budi Gunawan," ujar Emerson di KPK, Jakarta, Senin (2/3/2015).
Berbeda dengan KPK, lanjut Emerson, hanya kepolisian dan kejaksaan yang dapat menghentikan proses penyidikan terhadap suatu perkara korupsi.
"Sulit bagi kepolisian untuk menangani secara objektif penanganan kasus korupsi yang melibatkan jenderal polisi, karena alasan konflik kepentingan dan membela semangat korps (espirit de corps). Pihak Kejaksaan juga seringkali begitu mudah menghentikan suatu kasus korupsi (SP3) yang ditangani tanpa alasan yang dapat dipertanggungjawabkan," papar dia.
Selain itu, lanjut Emerson, yang membuat dirinya ragu adalah status Jaksa Agung HM Prasetyo yang merupakan kader partai.
"Apalagi saat ini Jaksa Agung, HM Prasetyo merupakan politisi dari Partai Nasdem. Sebagaimana diketahui, Nasdem adalah salah satu pendukung Komjen Pol Budi Gunawan sebagai calon Kapolri," tandas Emerson. (Rmn)
ICW: Kasus Budi Gunawan yang Dilimpahkan Bisa Dihentikan?
Aktivis ICW Emerson Yuntho mengatakan, ragu adalah status Jaksa Agung HM Prasetyo yang merupakan kader partai.
Diperbarui 02 Mar 2015, 22:28 WIBDiterbitkan 02 Mar 2015, 22:28 WIB
Presiden Jokowi telah mengetuk palu, calon Kapolri Budi Gunawan pun digantikan oleh Badrodin Haiti.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Goldman Sachs Pangkas Peringkat Saham Indonesia, Bagaimana Prospeknya?
Istri Eza Gionino Bersuara Setelah Ibu Mertua Dimakamkan: Mama Sekarang Sudah Tidak Sakit Lagi
Jadwal Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Diubah, Catat Waktunya Agar Tak Kena Tilang
Warganet Puji Won Bin di Tengah Viralnya Kasus Kim Soo Hyun dan Mendiang Kim Sae Ron
VIDEO: Mabes Polri Dituntut Pecat Kapolres Ngada
Hati-hati, Harga Emas Berisiko Turun hingga USD 2.893
Kata Mutiara Sabar dalam Rumah Tangga untuk Keharmonisan Keluarga
Kapan Anak-Anak Diajari Menutup Aurat? Ini Jawaban Tegas Buya Yahya
Jadwal All England 2025, Rabu 12 Maret, Gregoria Mariska Tunjung dan Fajar/Rian Berlaga
Sinergi Ulama dan Pemerintah, Kutai Kartanegara Hadapi Inflasi Jelang Ramadhan-Idulfitri
Raffi Ahmad Panjatkan Doa untuk Kesembuhan Wendi Cagur yang Idap GERD
Cara Mengatasi Cegukan saat Puasa tanpa Minum Air Putih