Liputan6.com, Batam - Pohon mangrove merupakan tanaman yang tumbuh di bibir pantai, yang berfungsi mencegah abrasi. Selain itu juga sebagai ekosistem biota laut lainya. Namun keberadaan tanaman ini di Batam, Kepulauan Riau terancam punah.
"Saat ini hutan mangrove mulai terancam dan mengkhawatirkan. Bermula dari 47% dari luas wilayah Batam, kini menjadi 27%," ujar Kepala Badan Pengelola Dampak Lingkungan Hidup (Bapedalda) Kota Batam Dendi Purnomo, Batam, Kepulauan Riau, Kamis (9/7/2015).
Dendi menuturkan, faktor lain yang menyebabkan hutan mangrove punah di Batam, dikarenakan pihak pengembangan lahan Badan Pengusahaan (BP) Batam kurang memperhatikan, terutama dalam pengalokasian dan penggunaan lahan.
"Faktor pengalokasian lahan untuk rumah, hotel, dan resort, penambangan pasir ilegal, merupakan faktor perusak area lahan mangrove," jelas dia.
Dendi berharap, BP Batam dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dengan bijak memperhatikan kelestarian hutan mangrove di kota yang berdampingan dengan Singapura itu.
"Untuk kawasan pantai mangrove itu sangat penting dan banyak manfatnya bagi ekosistem laut. Berharap BP Batam dan BPN mempertimbangkan setiap pengalokasian lahan yang berada di tepi laut," imbau dia.
Selain itu, Dendi menambahkan, punahnya hutan mangrove juga mengancam hilangnya mata pencaharian bagi nelayan kecil, seperti pencari kepiting dan udang bakau. (Rmn/Ein)
Hutan Mangrove di Batam Punah, Nelayan Kecil Terancam Menganggur
Dendi berharap, BP Batam dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dengan bijak memperhatikan kelestarian hutan mangrove di kota Batam.
Diperbarui 09 Jul 2015, 13:57 WIBDiterbitkan 09 Jul 2015, 13:57 WIB
Kegiatan menanam Mangrove ini dilaksanakan di kawasan Pulau Pari, Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Sabtu (3/5/2014) (Liputan6.com/Miftahul Hayat). ... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gawat! Harga Cabai Rawit dan Telur Ayam Melonjak 50% Lampaui HET
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Selasa 4 Maret Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Jasa Marga Bakal Jual Tol Lagi Tahun Ini, Mana Saja?
Hanya dengan Satu Bahan, Begini Cara Menghilangkan Formalin pada Ikan Segar
Tips Ikut Mudik Gratis 2025, Perhatikan Hal Ini agar Kebagian Kuota Pulang Kampung Gratis
Imparsial Soroti Posisi Seskab Mayor Teddy: Militer Aktif Isi Jabatan Sipil Mengarah Otoritarianisme
350 Kata-Kata Islami Motivasi yang Menyejukkan Hati, Beri Ketenangan Jiwa
Ramalan Jadi Nyata, Peramal di China Tewas Setelah Diracun Selingkuhannya
Urutan Dzikir Setelah Sholat Fardu 5 Waktu: Panduan Lengkap
Resep Rawon Ayam Ekonomis Khas Jawa Timur, Tips Bikin Kuah Hitam Kaya Rempah
OJK: Kondisi Pasar Tidak Hambat Minat IPO, 20 Emiten Antre di Pipeline
220 Kata Penutup Presentasi Kelompok yang Menarik dan Berkesan