Cara Iriana Jokowi Agar Generasi Muda Indonesia Jauhi Narkoba

Iriana kemudian meminta beberapa siswa untuk maju ke depan untuk menjawab kuis dan diberikan sepeda.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 17 Sep 2019, 15:25 WIB
Diterbitkan 17 Sep 2019, 15:25 WIB
Jokowi Sambangi Pasar Sukawati di Gianyar
Presiden Joko Widodo ditemani Ibu Negara Iriana membeli buah-buahan saat meninjau rencana revitalisasi Pasar Sukawati di Gianyar, Bali, Jumat (14/6/2019). Jokowi melihat rencana proyek revitalisasi Pasar Sukawati sekaligus berinteraksi dengan pedagang. (Liputan6.com/Pool/Biro Pers Setpres)... Selengkapnya

Liputan6.com, Palembang - Ibu Negara Iriana Jokowi mempunyai cara unik tersendiri bagi generasi muda penerus bangsa agar menjauhi narkoba. Iriana melakukannya dengan menggelar sosialisasi narkoba ke para siswa-siswa yang duduk di bangku SMP ataupun SMA.

Kali ini, adalah siswa SMA di Palembang, Sumatera Selatan yang mendapat sosialisasi narkoba dari Ibu Negara. Selain memberikan sebuah kuis tentang narkoba, dia juga membagikan hadiah berupa sepeda hingga laptop.

Iriana kemudian meminta beberapa siswa untuk maju ke depan untuk menjawab kuis dan diberikan sepeda. Siswa SMA 1 Kota Palembang bernama Ahmad Sami yang mendapat giliran maju pertama untuk menjawa kuis dari Iriana.

"Seandainya saya pemakai narkoba bagaimana saran Sami?" tanya Iriana saat melakukan sosialisasi di Gedung Griya Agung Kota Palembang Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2019).

"Saya selaku pendengar melaporkan ke BNN yang sudah dikasih nasihat tapi masih keras kepala pakai narkoba," jawab Sami yang bercita-cita kuliah di Universitas Indonesia.

Sontak, jawaban Sami ini membuat seisi gedung tertawa. Meski begitu, Iriana tetap memberikannya hadiah.

"Ambil sepedanya," ucap dia.

Iriana kembali memberikan pertanyaan kepada salah satu siswa di Palembang. Kali ini, dia menanyakan jenis-jenis narkoba. Dengan tegas, siswa tersebut menjawab beberapa jenis narkoba yang diketahuinya.

"Ganja, sabu, ekstasi, PCC, pil ekstasi," tutur siswa tersebut.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Hadiah

Ibu Negara Iriana Jokowi Kunjungi PAUD di Solo
Ibu Negara Iriana Jokowi menyanyi bersama dengan anak-anak PAUD Putra Pertiwi di Kelurahan Gilingan, Solo, Kamis (5/9).(Liputan6com/Fajar Abrori)... Selengkapnya

Berhasil menjawab, siswa tersebut mendapat hadiah dari Iriana. Diberikan pilihan oleh Iriana ingin hadiah laptop atau sepeda, siswa ini akhirnya memilih sebuah laptop.

"Betul. Mau hadiah laptop apa sepeda," tanya Iriana.

"Laptop saja Bu," jawab siswa itu.

Siswa itu akhirnya membawa pulang laptop dari Iriana Jokowi. Kepada siswa, dia berpesan agar selalu bersemangat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya