Megawati Kunjungi Kebun Raya Candikuning, Tinjau Kawasan Sains dan Teknologi di Tabanan

Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri bersama jajaran BRIN melakukan kunjungan kerja ke Kawasan Sains dan Teknologi, Kebun Raya Candikuning, Baturiti, Tabanan pada Senin (7/8/2023).

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 07 Agu 2023, 11:07 WIB
Diterbitkan 07 Agu 2023, 11:07 WIB
Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri
Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri bersama jajaran BRIN melakukan kunjungan kerja ke Kawasan Sains dan Teknologi, Kebun Raya Candikuning, Baturiti, Tabanan pada Senin (7/8/2023). (Foto: Putu Merta/Liputan6.com).... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri bersama jajaran BRIN melakukan kunjungan kerja ke Kawasan Sains dan Teknologi, Kebun Raya Candikuning, Baturiti, Tabanan pada Senin (7/8/2023).

Presiden Kelima RI itu disambut oleh Gubernur Bali I Wayan Koster, Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya hingga Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta.

Sebelum Megawati hadir, sejumlah Dewan Pengarah BRIN telah terlebih dahulu tiba. Yakni Wakil Ketua Dewan Pengarah BRIN Sri Mulyani dan Suharso Monoarfa. Lalu, Anggota Dewan Pengarah BRIN Emil Salim dan Bambang Kesowo.

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko dan Wakil Kepala BRIN Laksamana Madya (Laksdya) Amarulla Octavian juga terlihat hadir di lokasi acara.

Megawati pun langsung meninjau dan berkeliling Kawasan Sains dan Teknologi, Kebun Raya Candikuning bersama rombongan.

Setelah sejenak beristirahat di ruang holding yang disediakan, Wakil Presiden Ke-8 RI ini pun berkeliling bersama para peseta acara ke Kebun Raya Candikuning menggunakan mobil buggy. Dia tampak menikmati suasana Kebun Raya Candikuning yang sejuk dan rindang pepohonan.

Agenda Lainnya

Agenda selanjutnya, Megawati akan melanjutkan kegiatan dengan mengunjungi rumah kaca kaktus dan rumah anggrek di kawasan konservasi ilmiah Bedugul Bali.

Lalu, Megawati juga akan memberikan pengarahan kepada seluruh civitas BRIN Bali dengan tajuk 'BRIN Mendengar' di Gedung Nayaka Loka.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya