Manajer Anggap Elly Sugigi Manfaatkan Ketenaran Lucinta Luna

Elly Sugigi angkat bicara mengenai gosip transgender Lucinta Luna di akun Instagram.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 21 Mar 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2018, 11:00 WIB
Elly Sugigi (Foto: Instagram)
Elly Sugigi dan Lucinta Luna (Foto: Instagram)

Liputan6.com, Jakarta - Elly Sugigi ikut bersuara terkait gosip transgender Lucinta Luna di akun Instagram. Elly Sugigi sempat kecewa dengan pernyataan Lucinta Luna karena mengaku tak kenal dirinya. Elly Sugigi pun menceritakan kisah pertemannya dengan Lucinta Luna, yang sebelumnya menggunakan nama Cleo.

Peryataan Elly Sugigi sempat ramai di dunia maya. Terlebih koordinator penonton bayaran tersebut, membeberkan persahabatannya dengan Lucinta Luna yang pernah menumpang tidur di dalam mobilnya.

Mengetahui hal tersebut, manajer Lucinta Luna, Didi, angkat bicara. Ia menganggap Elly Sugigi hanya ingin mencari ketenaran Lucinta Luna yang saat ini sedang ramai dibicarakan.

"Posting-an dari Mpok Elly, semua mau manfaatkan saja karena namanya Lucinta lagi dikejar-kejar saja. Lagi naik-naiknya nih sekarang," ujar Didi saat dihubungi via telepon, Rabu (21/3/2018).

Banyak Haters

Lucinta Luna (Foto: Instagram)
Lucinta Luna (Foto: Instagram)

Semenjak nama Lucinta Luna ramai dibicarakan, kata Didi, banyak orang yang ingin menjatuhkannya. Terutama dengan isu Lucinta Luna sebagai seorang laki-laki.

"Banyak orang yang enggak suka sama Lucinta karena rezekinya lagi bagus," jelasnya.

100 Persen Wanita

Lucinta Luna (Foto: Instagram)
Lucinta Luna (Foto: Instagram)

Didi menegaskan bahwa Lucinta Luna merupakan 100 persen wanita. Terkait video yang beredar di media sosial yang diduga Lucinta Luna usai operasi ganti kelamin, Didi juga menyangkalnya. Menurutnya, video tersebut diambil usai Lucinta Luna menjalani operasi pengangkatan benjolan di dekat organ vitalnya.

"Memang dari awal Lucinta perempuan. Video itu dia habis operasi, karena ada benjolan di selangkangan Lucinta yang bisa berpengaruh buat pembuangan dari usus. Terus kadang, benjolan itu panas dan sakit rasanya. Awalnya didiamkan sama Lucinta tapi enggak sembuh-sembuh," kata Didi.

Numpang Tenar?

Elly Sugigi
Elly Sugigi (Instagram.com/elysugigi_real_)

Terkait tuduhan ingin numpang tenar dengan nama Lucinta Luna, Elly Sugigi sempat membantahnya. Elly Sugigi menyebut bahwasanya dirinya lebih dulu tenar ketimbang Lucinta Luna.

"Klu gw dibilang numpang tenar lewar dia maaf ya.. Aku dri 2008 uda masuk tv.. Walpun dri pedagang anak alay ku bisa terkenal.." tulis Elly Sugigi dalam akun Instagram.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya