Liputan6.com, Misano - Jorge Lorenzo sudah melupakan kegagalannya di MotoGP Inggris pekan lalu. Pembalap Yamaha Movistar itu ingin fokus di MotoGP San Marino yang digelar akhir pekan ini.
Dalam balapan yang digelar di Sirkuit Silverstone, Lorenzo hanya finis di posisi kedelapan. Ia pun semakin tertinggal di papan klasemen oleh Marc Marquez dan Valentino Rossi.
Baca Juga
Namun di MotoGP San Marino yang digelar di Sirkuit Misano, Lorenzo punya kenangan bagus. Ia tiga kali meraih juara dan tiga kali runner up di sana, meski pada tahun lalu ia gagal finis.
"Silverstone sangat mengecewakan karena seharusnya kami meraih poin. Namun sekarang saatnya melupakan dan fokus ke Misano," kata Lorenzo seperti dilansir laman resmi MotoGP.
"Misano adalah salah satu sirkuit favorit saya. Semoga saja kami bisa membalikkan peruntungan," ia menambahkan.
Lorenzo juga enggan memikirkan posisinya di klasemen terlalu jauh. "Tugas saya sekarang adalah bekerja keras dan mencapai hasil sebaik mungkin," ujar pembalap asal Spanyol itu.