Kapan Argentina Akan Panggil Icardi?

Icardi baru sekali membela Argentina. Itu terjadi pada 2013, dimana ia hanya masuk sebagai pemain pengganti saat melawan Paraguay.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 24 Mar 2017, 12:40 WIB
Diterbitkan 24 Mar 2017, 12:40 WIB
Top Skor, Serie A Italia
Striker Inter Milan dan Argentina Mauro Icardi (AP/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Milan - Wakil Presiden Inter Milan Javier Zanetti mengaku yakin bomber Mauro Icardi akan segera dipanggil Tim Nasional Argentina. Di matanya, Icardi adalah pemain hebat.

Icardi baru sekali membela Argentina. Itu terjadi pada 2013, dimana ia hanya masuk sebagai pemain pengganti saat melawan Paraguay. Namun, setelah itu, Icardi tak pernah dipanggil lagi.

Media-media Argentina melaporkan bahwa bintang Barcelona Lionel Messi keberatan jika Icardi dipanggil. Hal ini tak lepas dari perselingkuhan yang dilakukan Icardi dengan Wanda Nara, yang merupakan mantan istri Maxi Lopez. Maxi adalah sahabat Messi.

"Argentina selalu memiliki nasib baik untuk menemukan pemain bagus," kata Zanetti kepada Diario La Voz.

"Kami hanya harus berpikir tentang penyerang di Timnas Argentina saat ini seperti Messi, Paulo Dybala, Gonzalo Higuain, Ezequiel Lavezzi dan Mauro Icardi, yang adalah kapten Inter dan menunggu kesempatan, yang saya yakin akan segera datang."

Kesempatan Icardi Akan Datang

"Apakah ada alasan di luar lapangan yang menyebabkan Icardi tak dipanggil? Saya tidak berpikir begitu, saya sudah bicara dengan Pelatih Edgardo Bauza. Icardi adalah kapten kami, dia bermain sangat baik. Setiap pertandingan yang dimainkan bersama Inter adalah cara untuk menunjukkan bahwa dia striker hebat yang selalu mencetak gol."

Icardi telah membela Inter dalalam 26 pertandingan Serie A musim ini. Ia juga sudah menyumbangkan 20 gol.

"Itu akan membantu Icardi memakai jersey Argentina. Kami mengandalkan dia, dan kesempatannya akan datang. Dia layak untuk itu, tapi sekarang kami harus menghormati skuat ini," Zanetti menambahkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya