Liputan6.com, Denpasar - Gol Wildansyah cukup bagi Borneo FC untuk menaklukkan PSM Makassar pada lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Bali, Jumat (11/2/2022).
Wildansyah mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-44 demi membantu timnya berjaya. PSM urung menyamakan kedudukan, terlebih setelah Abdul Rahman mendapat kartu merah delapan menit sebelum partai berakhir.
Baca Juga
Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs PSM Makassar: Dapat Kartu Merah, Pendekar Cisadane Lakoni Comeback Spektakuler
Ingin Kembali ke Timnas Indonesia Setelah Absen Lebih dari 3 tahun, Ezra Walian: Saya Buktikan dengan Aksi, Bukan Kata-kata
Pelatih dan 3 Pemain Terbaik Pekan ke-16 BRI Liga 1: Striker Persija Gustavo Almeida Tampil Sangat Mengesankan!
Borneo FC pun memantapkan posisi di peringkat enam klasemen BRI Liga 1. Pesut Etam mengoleksi 34 angka dari 24 laga.Â
Advertisement
Sementara PSM juga tertahan pada urutan 10. Juku Eja memiliki 28 poin hasil 23 pertandingan.Â
Borneo FC selanjutnya meladeni Bhayangkara Solo FC, Rabu (15/2/2022). Sedangkan PSM bersua Persikabo 1973 sehari sebelumnya.
Susunan Pemain
PSM (4-3-3): Hilman Syah; Ganjar Mukti, Hasim Kipuw, Abdul Rahman, Zulkifli Syukur; M Arfan, Delfin Rumbino, Wiljan Pluim; Rizky Eka, Yakob Sayuri, Ilham Udin
Borneo FC (4-3-3): Gianluca Pandeynuwu; Rifad Marasabessy, Nurdiansyah, Wildansyah, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Kei Hirose, Jonathan Bustos; M Sihran, Terens Puhiri, Fransisco Torres
Advertisement