Liputan6.com, Bangkok - Panglima Angkatan Bersenjata Thailand Jenderal Prayuth Chan-Ocha memanggil tokoh-tokoh politik untuk mengikuti perundingan putaran kedua guna menyelesaikan krisis politik di negara itu.
Faksi-faksi yang berseberangan dan para tokoh politik dikumpulkan di sebuah markas militer di Bangkok pada Kamis (22/5/2014) siang waktu setempat.
"Untuk melanjutkan proses perundingan, militer mengundang orang-orang penting ke pertemuan lanjutan pukul 14.00 di tempat yang sama," demikian perintah militer yang dibacakan televisi nasional sebelum pertemuan, seperti dikutip bbc.co.uk, Kamis (22/5/2014).
"Pemrotes dan pendukung tidak perlu datang, mereka harus tetap berada di tempat-tempat unjuk rasa yang sudah ditentukan, seperti yang telah diminta sebelumnya."
Militer memberlakukan darurat militer sejak Selasa 20 Mei 2014 untuk menegakkan ketertiban dan keamanan dalam rangka mencari solusi atas perbedaan-perbedaan yang ada antara berbagai kelompok di Thailand.
Di antara agenda pertemuan terdapat pembahasan mengenai penetapan tanggal pemilihan umum, perubahan sistem politik.
Selain itu mereka juga membahas apakah pemerintahan sementara yang berkuasa saat ini harus melanjutkan tugas.
Bila pertemuan itu tidak mencapai kompromi, maka akan menempatkan militer di bawah tekanan untuk mengambil tindakan lebih lanjut. (Ans)
Penguasa Militer Thailand Kumpulkan Tokoh Politik Bahas Pemilu
Faksi-faksi yang berseberangan dan para tokoh politik dikumpulkan di sebuah markas militer di Bangkok.
diperbarui 22 Mei 2014, 20:21 WIBDiterbitkan 22 Mei 2014, 20:21 WIB
Beberapa tentara Thailand terlihat terus berjaga di sebuah pos pemeriksaan dekat perkemahan massa pendukung pemerintah, (22/5/2014). (AFP PHOTO/Manan Vatsyayana)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Suami Meninggal Tapi Masih Hidup: Makna dan Tafsir Lengkap
Mentan Amran Bereskan 5 Keluhan Petani-Peternak Saat Kunker ke Lampung
Bread & Roses, Film Dokumenter Soal Kehidupan Perempuan di Bawah Era Taliban
Melihat Persiapan 3 Calon Gubernur Jakarta Jelang Debat Terakhir Pilkada 2024
Waspada! Bantal yang Tidak Layak Pakai Bisa Sebabkan 5 Gangguan Ini Saat Tidur
Bahaya Menahan BAB, Bikin Sembelit dan Berisiko Wasir
VIDEO: Antusias Warga Kunjungi 50 Desa Wisata Terbaik di Kawasan Car Free Day
627 Peserta Lolos SKD CPNS 2024 Kementerian Perdagangan, Simak Persiapan Menuju SKB
Polisi Selidiki Temuan Tulang Belulang Diduga Manusia di Pademangan Jakarta Utara
Cek Fakta: Tidak Terbukti Merendam Kaki dengan Metode Ion Elektrik Bisa Mengeluarkan Racun dari Tubuh
Investor Singapura Sulit Mendapatkan Lahan dan Pelayanan BP Batam
6 Fakta Basinga! The Musical di Teater Salihara: Pertunjukkan Seni Inklusif dari JICC, Terinspirasi Film Sing